Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

Embed Size (px)

Citation preview

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    1/35

    Kementerian Kelautan dan PerikananDirektorat Jenderal Kelautan, Pesisir dan Pulau-Pulau KecilDirektorat Konservasi Kawasan dan Jenis IkanJl. Medan Merdeka Timur No. 16, t. 10, Jakarta Pusat 10110T. (+62 21) 3513211, ext. 6104 F. (+62 21) 3522045www.kkji.kp3k.kkp.go.id

    From Birth, Man carries the weight of gravity on his shoulders. He is bolted to the earth. But man has only to sink beneath the su rface and he is free | - .

    WAH,INIPULAUWEH!KebangkitanW

    isataSelam

    diPulauPalingBaratIndonesia

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    2/35

    SABANG, TEMPAT DIMANA SEMUA KEINDAHAN INDONESIA DIMULAI

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    3/35

    Pengantar

    Puji syukur kehadirat Allah yang telah menganugerahkan

    negeri ini dengan kekayaan alam dan sumberdaya laut yangdemikian kaya. Kekayaan tersebut dimanfaatkan dalam

    berbagai bentuk kegiatan pembangunan antara lain:perikanan, pariwisata bahari, perhubungan, pertambangan,dan lainnya yang selama ini telah menjadi sumber hidup dan

    kehidupan dari jutaan penduduk Indonesia. Salah satunyaadalah perairan pulau Weh di Selat Malaka, propinsi Nangroe

    Aceh Darussalam.

    Kawasan perairan pulau Weh memiliki potensi alam bahariyang sangat indah antara lain hamparan pasir putih danlautnya yang jernih, terumbu karang dengan ikan yang

    sangat banyak dan beraneka ragam. Kawasan ini banyakdikunjungi wisatawan l okal dan mancanegara terutama untuk

    kegiatansnorkelingdan diving.

    Sayang sekali potensi wisata bahari pulau Weh belum banyakdipublikasikan sehingga gaungnya masih sebatas kalanganpenyelam tertentu. Untuk mengoptimalkan pengembangan

    pariwisata bahari khususnya wisata selam di kawasan ini

    dibutuhkan lebih banyak refensi, salah satunya adalah bukuyang sedang anda baca ini.

    Buku ini memuat informasi tentang kawasan konservasi dan

    potensi wisata bahari di pesisir timur pulau Weh. Selain itu,buku ini juga memuat lokasi penyelaman di kepulauan pulauWeh dan sekitarnya, dengan harapan menjadi acuan

    tambahan bagi para penyelam yang ingin menjelajahi salah

    pulau kecil di tepi paling Barat kepulauan Nusantara ini.

    Keberadaan buku ini diinisiasi oleh Pemerintah melalui

    Direktorat Konservasi Kawasan dan Jenis Ikan, DirektoratJenderal Kelautan, Pesisir dan Pulau-pulau Kecil dengantujuan dapat membantu meningkatkan pemanfaatan kawasan

    konservasi perairan daerah dengan fungsi Taman WisataPerairan.

    Kami menghaturkan terima kasih kepada seluruh pihak yang

    telah berupaya keras mewujudkan buku ini, hingga ke tanganpembaca.

    Jakarta, 2015

    Diterbitkan oleh:

    KementerianKelautan dan PerikananDirektorat Jenderal Kelautan,Pesisir dan Pulau-Pulau KecilJakarta,

    Pengarah | Ir. Agus Dermawan, M.Si; Muh. Firdaus Agung Kunto Kurniawan, M.Sc. Ph.D.; | Penyunting | AgusWidayanto, SSos., Amehr Hakim, S.Pi., M.Si. | Supervisi | Setiono, Risris Sudarisman, Leri Nuriadi, Yanda Vidora,Anita Setianingksih, Pertiwi Aprianty, Diesta Sofwatul Ulya, Wahyu Puji Maharti, Dyah Retno Wulandari; | Penulisan |Agus Widayanto, Andi AW. Masry | Data dan Photograpy | Agus Widayanto; Hendri Darmoto Berri; Hendra; MakariosSoekojo; Andi aw. Masry; Zafriani Marilia; Andi Jaya, A.Pi.; (BKKPN Kupang) Ilham, S.Kel.; Yasser, S.Kel.; Ismail |Desain Gras | Andi AW. Masry

    Direktur Konservasi Kawasandan Jenis Ikan

    Ir. Agus Dermawan, M.Si

    , Ii u e !Kebangkitan Wisata SelamdiPulauPalingBarat Indonesia

    02 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    4/35

    04 | ,

    -|

    .,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    5/35

    Berkembang, namun tenang bahkan terkesansepi. Tidak banyak penduduk yang kami temuidisepanjang jalan. Kepadatannya ternyatamemang terkonsentrasi di pusat kota, gampong(kampung) dan beberapa areal bisnis di pantai.Penduduknya ramah dan ringan tangan. Merekatipikal orang-orang yang sangat senangmendapat kunjungan dan menghormati tamu.Selain sebagai nelayan, mereka kebanyakanhidup bertani dan berkebun cengkeh dan kelapa.Tanaman ini banyak tumbuh rindang disepanjang sisi jalan hingga ke atas bukit. Selainprofesi tersebut, sebagian penduduk juga bekerjasebagai buruh, pegawai, pedagang dan lain-lain.

    Berbeda dengan daerah kunjungan wisatalainnya, kehidupan di pulau ini sungguh tenangdan lembut. Sangat mudah kita menemukanwarung kopi yang dipenuhi penduduk ketimbangtoko-toko souvenir.

    Jalan aspal dua arah tidak terlalu lebar menyisirlereng dan membelah bukit. Ada dua ciri khasjalan raya yang membelah pulau ini, belokantajam hingga tiga ratus enam puluh derajat, atautanjakan dan turunan terjal mendekati elevasilima puluh derajat. Ekstrim. Hampir semuapemandangan pantai di sini bisa dinikmati dariketinggian. Dari sana kita bisa merasakannikmatnya menyapu pandangan ke sekeliling.

    Dari sisi kontur yang berbukit-pantai, lansekappulau ini mengingatkan kita dengan kotapelabuhan Pare-pare di Sulawesi Selatan. Bahkanpotensi pengembangan fisiknya bisadibandingkan dengan kota pantai Rio De Janeiro,Brazil. Keduanya sama-sama terbuka padakunjungan budaya dari mancanegara. Kecualisatu hal, pulau Weh tidak menawarkan klubmalam, bar dan minuman beralkohol bagipengunjung manapun. Alkohol umumnyadilarang sebagai konsekwensi dari penerapanSyariah di provinsi Nangroe Aceh Darussalam.Bagi pengunjung yang menginginkan pesta, iniadalah tempat yang salah untuk berkunjung.

    Perjalanan sepi disepanjang jalan seketikaberubah drastis setelah kami memasuki pantaiTeupin Layeu, di Iboih. Orang-orang dankendaraan tumpah ruah di bibir pantai yangsebetulnya tak terlalu luas ini. Bahkanpenataannya terkesan sedikit semrawut di arealyang sempit dan berbukit. Mereka memangsedang berbenah. Disinilah salah satu lokasidimana dive shopdan penginapan berada. Meskibanyak nelayan yang tinggal di pantai Iboih,aroma wisata terasa lebih kental ketimbangaroma nelayan di pantai ini. Aktifitas nelayanbergeser ke tempat lain di sepanjang pulau Weh.

    Pulau weh memiliki kearifan lokal berupapengaturan aktifitas di laut yang disebut HukomAdat Laotyang di atur bersama oleh masyarakatdipimpin oleh seseorang yang memegangkedudukan adat sebagai Panglima Lat. Hukom

    Adat Laotberisi aturan standar aktifitas di lautbagi masyarakat untuk menjamin kelangsunganhidup masyarakat sekaligus menjaga kelestarianlingkungan laut di Kotamadya Sabang.***

    | .,

    06 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    6/35

    menjadi momentum pulihnya stabilitas politikdan keamanan di sana. Bahkan Aceh benar-benar berhasil memperoleh salah satu identitaskeistimewaannya dengan disahkannyapenerapan hukum syariah di wilayah serambimekah tersebut.

    Pasca tsunami, berbagai bantuan dari segalapenjuru ditambah semangat hidup warga Acehyang tersisa telah menjadi bahan bakarkebangkitan Aceh dalam waktu singkat. Sentra-sentra perekonomian kembali tumbuh, perbaikandan pembangunan infrastruktur serta berbagaifasilitas pendukung perekonomian mengalamipercepatan. Bahkan dalam beberapa tahunterakhir, aktifitas wisata utamanya wisata baharisemakin tumbuh di pulau-pulau kecil sepertipulau Weh. Menariknya, Pemerintah Indonesiapada tahun telah menetapkan Sabangsebagai Zona Perdagangan dan Pelabuhan Bebas.

    Hal ini sekilas menggambarkan Aceh sedangbergerak menuju ke sebuah kota moderen yangmaju, sekaligus menegaskan kesiapan ProvinsiNangroe Aceh Darussalam menjadi gerbangpembangunan di wilayah barat Indonesia.

    Beruntung, di pulau Weh, bencana tsunami tidakcukup signifikan menelan korban di daratanpulau ini. Hanya sebagian kecil wilayah pesisiryang terkena dampak. Dugaan kuat disebabkankeberadaan palung-palung yang sangat dalam disekitar pulau weh mampu menyerap energigelombang tsunami ini, sehingga tidak cukupsignifikan meluluhlantakkan pulau Weh dansekitarnya. Dengan kata lain, bencana tsunamitidak membawa pengaruh besar terhadapkelangsungan hidup di pulau Weh. Bencana alammahadahsyat bertahun-tahun silam itu tidakmenghentikan banyak wisatawan dan turis untuk

    besar, landasan pesawat udara dan duapelabuhan, Pelabuhan samudra alami danpelabuhan rakyat di Balohan untuk mendukungperputaran roda ekonomi di kotamadya Sabang.

    Tidak banyak informasi yang bisa ditelusuriuntuk melihat Aceh dan Sekitarnya secara utuh.Dalam kilas balik, fakta Operasi militer sebanyakdua kali di wilayah Aceh cukup memperlambatakses informasi terhadap wilayah ini. Namunsetelah bencana tsunami tahun , matadunia tertuju ke Aceh. Bencana maha dahsyattsunami yang menggulung danmeluluhlantakkan Aceh dan sekitarnya, tidakhanya menyisakan korban harta benda danratusan ribu nyawa. Bencana ini ternyata juga

    Fakta waktu

    Meskipun sama-sama di dalam zonaIndonesia Bagian Barat, waktu di pulauWeh bagi pengunjung terasaberjalan lebih lambat dibandingJakarta. Pukul enam sore di Sabang,sama cerahnya dengan pukul lima diJakarta. Waktu magrib di sini sekitar

    jam 07:00, setara dengan waktu isya dijakarta dan sekitarnya. Semua itudisebabkan oleh posisi relatif pulauWeh selalu paling depan ketika zonawaktu Indonesia menggelinding di atasorbit bumi.

    mengunjungi pulau Weh untuk menikmati pantaidan menyelam. Pemandangan yang menarikdalam kunjungan kami adalah cukup banyaknyawarga asing yang tinggal dan bekerja di pulau ini.Tak diketahui sejak kapan mereka datang danmendiami pulau ini. Menurut penuturan seorangwarga, banyak di antara mereka yang kawin-mawin dengan penduduk lokal. Bahkan berhasilmemiliki dan mengelola tanah untuk kepentinganbisnis pariwisata di daerah pesisir.

    Satu hal yang cukup mengundang rasa ingintahu adalah penerapan hukum Syariah. Sejauhini kita mengetahui Provinsi Nangroe AcehDarussalam cukup gencar menerapkan hukumSyariah sebagai identitas dan kekhususan Aceh,salah satu dari dua daerah istimewa di Indonesiaini. Namun tampaknya itu tidak terlalu ketatpenerapannya di pulau Weh. Ada semacam ciripengecualian dimana pakaian, misalnya, yang

    memenuhi kaidah Syariah tidak sepenuhnyaditerapkan atau diizinkan oleh masyarakat.Pengunjung dengan mudahnya dapatmenyaksikan wisatawan mancanegara berjemurdi pantai dengan pakaian sesuai budayanyamasing-masing. Pemerintah setempatsebetulnya sudah berusaha keras, pelan danpersuasif melalui pendekatan budaya untukmenerapkan hukum syariah bagi masyarakatsetempat. Namun sepertinya mereka juga harusmenyediakan ruang keseimbangan antarabudaya asing dan penerapan hukum syariahdimana penduduk pulau Weh yang religius, jugasecara nyata harus terbuka pada budaya asingkarena mereka menggantungkan sumberpendapatan dari kegiatan wisata pantai yangsangat kental dengan budaya asing yangpermisif.

    08 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    7/35

    10 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    8/35

    sekawanan monyet yang sedang berkeliaranmenghadang jalan, berharap seseorang memberimakanan kepada mereka.

    Di tugu Kilometer Nol kita dapat menikmati sensasikeindahan matahari terbenam dari arah samudraHindia di tepi paling barat Indonesia. Uniknyawisatawan yang berkunjung menggunakan biroperjalanan resmi, biasanya mendapatkansouvenirberupa sertifikat bahwa anda pernah ketepian paling jauh sebelah barat Indonesia.

    Wisata Pegunungan dan Danau

    Menurut masyarakat setempat, Sabang berasaldari kata Syabakyang berarti gunung meletus.Kenyataannya, landscape pulau weh yang berbukitmemang memungkinkan banyak keindahan bisadieksplorasi dari ketinggian. Salah satunyaadalah gunung berapi Jaboi Volcano, di gampongJaboi, sekitar km dari pusat kota Sabang. Disini kita dapat langsung menyaksikan kawahyang masih aktif dan merasakan aliran air hangatdi sekitar persawahan.

    Bagi yang suka berpetualang, wisata Air TerjunPria Laot di Sabang bisa menjadi pilihan. Lokasiair terjun tersembunyi di dalam hutan dan untukmencapainya, pengunjung harus berjalan kakiselama kurang lebih menit. Usaha ini tidakakan sia-sia, sebab perjalanan akanmenyenangkan setelah melewati pemandanganasri pegunungan dengan sungai dan bebatuan.

    Perjalanan ke sana juga memberi kesempatanuntuk menyaksikan beragam fauna liar sepertiBiawak Laut yang merupakan endemik pulauWeh. Selain itu, kunjungan pada bulan Junihingga Agustus, adalah saat yang tepat untukmelihat ribuan kupu-kupu yang baru lahir darikepompong.

    Bentuk fisik Air terjun Pria Laot sebetulnya biasasaja, tidak tinggi, juga tidak rendah. Namun diujung jatuhnya air terdapat sebuah kolam denganair sangat jernih dimana pengunjung dapatlangsung mandi. Kolam ini tidak luas, sekitar 10m dengan kedalaman 1 sampai 1,5 meter. Airyang mengalir di tempat wisata ini berasal darigunung Sarung Keris dan Danau Aneuk Laot.Sebelum sampai ke lokasi air terjun, air tersebutmengalir menelusuri sungai Pria Laothingga

    Tentang Kilometer Nol

    Menarik dicermati bahwa penentuan titikkilometer nol ini sebetulnya sedikit janggalmengingat posisi paling luar di ujung baratkepulauan nusantara adalah pulau Breueh atau dipulau Rondo. Pulau Breueh terletak di Barat Dayapulau weh, sedangkan pulau Rondo bersebelahanbeberapa kilometer di utara barat laut pulau wehdimana lokasi tugu kilometer nol berada. Jadikilometer nol ini mungkin bersifat simbolikkarena sejak zaman dahulu masyarakat penghunipulau lebih mengenal pulau Weh atau Sabangpada posisi paling Barat. Baru beberapa tahunterakhir pulau Rondo tercatat sebagai salah satupulau terluar di Indonesia pada koordinat palingpinggir di wilayah barat kepulauan nusantara danberbatasan langsung dengan Thailand. Namun

    apapun itu, baik di pulau Breueh, pulau Rondo,maupun dari Kilometer Nol pulau Weh, kitamasih bisa menyaksikan dengan sangat baik danmerasakan sensasi matahari tenggelam darihorizon paling barat Indonesia.

    akhirnya meluncur di lokasi air terjun.

    Uniknya, di kolam tersebut terdapat potensi

    wisata baru yang belum banyak diketahui bahkan oleh masyarakat setempat yaitu terapiikan bulan. Entah kapan dan bagaimana ikanBulan ini bisa menghuni kolam. Ikan bulan yangsebagian orang Jakarta mengenalnya sebagaiikan Drupa, Garra Rufa, atau ikan Mini Tarpoonakan mendekati pengunjung yang berendam lalumemakan kulit matinya, seluruh tubuh akanterasa seperti digelitik, seperti terapi gratis. Itumengapa orang yang pernah ke sinimenyebutnya spa alam.

    Bagi pencinta photography darat, Danau AneukLaot bisa menjadi pilihan menyenangkan. Bentukdanau yang memanjang cukup unik dan terkesanseperti sungai. Tak hanya itu, di sekeliling danauberdiri perbukitan hijau yang menjadikansuasana di sekitar danau terasa sangat sejuk dan

    12 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    9/35

    ikan-ikan konsumsi seperti Cakalang dan ikanlayaran. Itu juga sebabnya tempat ini menjadisalah satu lokasi pavorit nelayan di sekitar pulauWeh untuk mencari ikan. Mereka tidak perlumelaut terlalu jauh untuk mendapatkan ikan-ikan konsumsi. Dengan alasan ini pula, potensiwisata memancing sangat layak dikembangkan,terutama minimal untuk keperluan barbeque bagi wisatawanbackpackerdi pinggir pantai.

    Tampaknya pulau Klah cukup siap menerimapengunjung dengan ketersediaan beberapapenginapan dan bungalow di bibir pantai, meskijumlahnya terbatas. Andaikata penginapanpenuh, bagi pengunjung yang enggan beranjakdari pulau ini sebaiknya telah mempersiapkantenda sendiri dan membawa obat-obatan antinyamuk.

    Di pulau Klah, belum tersedia toko-toko penyediaalat selam (dive shop). Sehingga untuk keperluanpenyelaman, alat-alat divingsebaiknyadipersiapkan sebelum mendatangi pulau ini.

    disebabkan oleh keterbatasan armada nelayankita dalam mengekplorasi penangkapan ikanhingga jauh ke Laut Andaman, sehingga menjadicelah bagi para nelayan asing yang memiliki kapalpenangkap ikan lebih besar dan cepat untukmengeruk kekayaan laut Indonesia. Maklum saja,lokasi di sekitar Pulau Rondo menjadi pertemuanantara arus utara dan selatan, sehingga menjadiladang subur sangat banyak jumlah dan jenisikan yang mendiami wilayah perairan ini.

    Potensi jumlah ikan di perairan pulau Rondomenjadi alasan yang masuk akal perairan ini jugamenjadi lokasi pavorit bagi pecinta kegiatanmemancing atau melihat keindahan ikan-ikanhias di dasar laut. Di perairan pulau Rondo,pengunjung bisa memancing beragam jenis ikan,diantaranya ikan kakap, ikan kerapu, ikan tuna,ikan buntal dan banyak jenis lainnya. Demikianpula ikan-ikan hias dengan warna mereka yang

    mempesona menjadi daya tarik tersendiri.Terumbu karang yang sehat dan alami inilahyang menjadi rumah dan sumber kehidupanberbagai jenis biota laut.

    Bagi yang suka mengeksplorasi hutan, akanmenemukkan beberapa spesies burung sertatumbuhan-tumbuhan semak yang mendominasiwilayah hutan. Topografi pulau berbukit-bukitnamun masih tergolong dataran rendah. Daratantertinggi di pulau ini adalah meter diataspermukaan laut. Namun patut disayangkandengan tidak ditemukannya pohon-pohon bakaudi sekeliling pulau, ancaman terjadinya abrasi airlaut semakin terbuka mengingat ombak disekitar pulau cukup besar.

    Entah ada hubungan atau tidak, pulau Rondoyang dalam terminologi bahasa Jawa berarti

    janda, terasa amat sepi karena hampir takberpenghuni. Satu-satunya orang yang bisaditemui di pulau seluas , km ini adalahpenjaga mercusuar, seorang anggota marinirAngkatan Laut yang ditugaskan bergantiansecara berkala untuk menjaga pulau paling utaraIndonesia itu.

    Tips wisata di pulau Rondo

    1. Walaupun ombak cukup besar, jalur yangakan dilalui untuk menuju Pulau Rondorelatif aman.

    2. Pengunjung yang ingin snorkellingataudiving, sebaiknya membawa peralatanterlebih dahulu, karena pulau ini samasekali tidak memiliki toko alat selam (dive

    shop).3. Berhati-hati dengan ombak yang cukup

    besar dan berbahaya. Jangan terlalu jauhberenang dari pantai.

    4. Jangan lupa membawa makanan danminuman. Pengunjung tak akanmenemukan penjual makanan di PulauRondo.

    Pulau Rondo. Secara geografis pulau Rondotercatat sebagai salah satu pulau terluar yangberada di perbatasan antara India dan Thailand.Di pulau ini terdapat sebuah prasasti yangmenyatakan bahwa ini adalah pulau paling utaradi Indonesia. Uniknya, pulau ini juga berada dizona perdagangan bebas, sehingga menjadipulau pertama di jalur laut yang akan dilintasioleh kapal-kapal dari Eropa ke Asia atausebaliknya. itulah sebabnya pulau ini memilikiposisi sangat penting dan strategis untuk dijaga.

    Perairan di sekitar pulau Rondo sangat rawankegiatan pencurian ikan (illegal fishing) dankegiatan-kegiatan ilegal lainnya. Kerawanan ini

    14 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    10/35

    masih alami, di pantai Iboih, wisatawan akandihadapkan dengan banyak titik penyelaman.Tidak akan cukup sehari untuk kegiatanpenyelaman saja. Ini bahkan butuh waktuseminggu untuk puas menikmati kemegahanalam bawah air di Sabang.

    Pantai iboih juga cukup dekat dengan pulaurubiah yang terkenal dengan keindahan tamanlautnya sehingga menjadi pilihan pertama yangpaling masuk akal jika ingin mengunjungi pulauini. Selain itu penyelenggara wisata di pantaiIboih menawarkan cukup banyak variasi wisataalam seperti berselancar, naik sampan, berenang,serta menyelam dan snorkelling.

    Pantai Gapang. Pantai ini merupakan salah satutujuan pavorit wisatawan penyelam karenaposisinya yang cukup dekat dengan beberapatitik penyelaman unggulan. Pantai Gapang tidakjauh dari Pantai Iboih. Wisatawan yang sedangberkunjung ke tugu nol kilometer akan melewatibeberapa pantai seperti Pantai Iboih dan PantaiGapang. Pantai Gapang memiliki pasir putih danairnya juga sangat jernih. Nama Pantai Gapangini diambil dari nama pohon yang terdapat disekitar pantai ini.

    Pantai Gapang memiliki beberapa fasilitaspendukung kegiatan wisata seperti kios cenderamata dan hotel yang baik. Pengunjung yangmenginginkan alternatif penginapan dapatmemilih shelter dan pondok-pondok penginapanlainnya di sekitar Iboih yang dibangun olehmasyarakat setempat.

    Pantai Sumur Tiga dan Pantai Anoe Hitam .Berbeda jauh dengan hiruk-pikuk kegiatan dipantai Iboih dan Gapang, pantai Sumur Tigajustru sangat tenang. Pantai ini memilikihamparan pasir putih dengan air jernihmengkristal. Hembusan angin beraroma lautmembelai nyiur yang berjejer di kaki bukitdisepanjang pantai, deburan ombak yang takbegitu ganas, kicauan burung bersahutan adalahkombinasi sempurna yang cukup membuatperasaan damai dan tenang.

    Beberapa bungalow terpacak di sela pohon-pohon kelapa yang tumbuh tak beraturan di atasonggokan bukit kecil. Penghuninya denganmudah mencapai pantai untuk berjalan-jalan diatas pasir putih atau menceburkan diri ke lautlangsung dari tangga bungalow. Bahkan

    Kesan moderen langsung terasa begitu kitamenginjakkan kaki di pantai Teupin Layeu ataupantai Iboih. Di sini kita dengan mudahnyamenemukan berbagai fasilitas seperti AnjunganTunai Mandiri (ATM), Kedai dan penginapandengan fasilitas wifi, dan dive shopyang dikelolasecara profesional. Di sini, wisatawanmendapatkan berbagai pilihan penginapandengan harga bervariasi sesuai budget, mulaidari homestay, cottageatau barak. Hampirsemuanya dikelola oleh warga setempat.Beberapa penginapan ini menghadap ke laut.

    Pantai Iboih cukup terkenal dan banyakdikunjungi wisatawan dalam dan luar negeri.Bagaimana tidak, selain kecantikan alam yang

    16 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    11/35

    PANTAI TIMUR PULAU WEH

    Lokasi yang mencakup pantai Sumur Tiga dan pantai Anoi Itam ini sangat jarang di selami.Posisinya sebagai kawasan konservasi menjadi penyangga kehidupan bawah laut di sekitarpulau Weh.

    18 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    12/35

    SABANG WRECK

    SUMUR TIGA,ZONAINTI KKPDSABANG

    KOTASABANG

    LIMBOGAPANG

    SHARKPLATEU

    DANAUANEUK

    LAOT

    BATEEGLA

    BATEEMEUDURO

    PULAU WEH

    BATEETOKONG

    EASTSEULAKO

    WESTSEULAKO

    ARUSPALEE

    NORTHRUBIAHWEST

    RUBIAHRUBIAHSEAGARDEN

    IBOIHBEACH

    SHOPIERICKMERSWRECK

    UNDERWATERVOLCANO

    BAKKOPRAANOEITAM

    PANTEEPENAUTEUNG

    THECANYON

    PANTEIDEU

    feri Balohan). Kegiatan utama di kedualokasi ini adalah wisata bahariterutamadivingdansnorkelling. Halini cukup beralasan karena hanya dikedua basehome inilah banyak titikpenyelaman (dive point) berada cukupdekat dan mudah dijangkau.

    Aktifitas wisata semakin tumbuhdengan tersedianya berbagai fasilitasyang memudahkan para penyelammelakukan aktifitas. Pembangunanyang sedang digalakkan olehpemerintah setempat saat ini, benar-benar diarahkan pada kegiatanpariwisata dengan menyediakanberbagai fasilitas pendukung sepertiperbaikan Jalan-jalan dan pelabuhan,mengadakan fasilitas perbankanseperti ATM ditempat strategis,penginapan dengan fasilitas wifi,lokasi wisata kuliner, mendorongpeningkatan jumlah dan kualitaslayanan hotel dan restoran,penambahan daya listrik, penyediaanair bersih, toko-toko souvenir dansebagainya.

    PETALOKASIPENYELAMANPAVORIT DI PULAU WEH

    01PULAU SEULAKO

    02PULAU RUBIAH

    03PULAU KLAH

    20 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    13/35

    down-currentyang cukup berbahaya bagipenyelam pemula tanpa pendampinganinstruktur. Bahkan situs Arus Palee, memilikigaya arus washing machine yangmenghasilkan pusaran air, dimana penyelamdipaksa melakukan panjat tebing bawah air ditengah-tengah pusaran arus.

    Karang dan Biota. Pulau Weh menjadi tuanrumah berbagai terumbu karang dan sejumlahbesar ikan yang hidup harmonis dengankehidupan laut lainnya. Pada titik-titik tersebutpara penyelam dapat menemukan kehidupan

    makro, makhluk langka seperti Frog Fish, StarGazersdan Gurnards, dan pelagis besar sepertiManta, hiu paus dan pada bulan tertentuMolamola juga terlihat.

    Karakter penyelaman cukup beragam, dimanaSamudera Hindia di sebelah timur dan SamudraPasifik di barat, keduanya berkontribusi terhadapkeanekaragaman hayati kehidupan laut di pulauini. Variasi dan kuantitas spesies laut yangditemukan di sini sungguh luar biasa. Ikanberwarna-warni cukup banyak terlihat di mana-mana. Tingkat visibilitas yang selalu baik sangat

    membantu, biasanya sekitar m dan jarangturun di bawah . Penyelaman bisa dilakukansepanjang tahun, bahkan ketika air mulai dinginsekitar akhir September hingga awal Oktober,saat itulah makhluk besar laut keluar.SchoolingMobulas(Devil Rays) dan Manta Raydapatdengan mudah terlihat bersama dengan hiukarang, black tip sharkyang bertubuh ramping.

    Biaya. Biaya penyelaman tunggal kurang lebihRp .. Beberapa dive shopmenyediakanpaket penyelaman lebih murah untuk kondisitertentu.***

    | : | hopskipdive.com,--

    22 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    14/35

    | : | hopskipdive.com,--

    22 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    15/35

    tangkap. Di kedua wilayah tersebut tidakdiperkenankan menggunakan alat tangkap yangmerusak ekosistem pesisir.

    Dasar Permasalahan. Tidak kurang dari enampermasalahan utama yang mempengaruhipengembangan wilayah sehingga mendasariupaya pembentukan kawasan konservasi diperairan ini.

    1. Degradasi Terumbu Karang. Kondisi terumbukarang di Kota Sabang pada saat ini mengalamipenurunan nyata akibat gejala alam sepertitsunami dan pemanasan global serta aktivitasmanusia yang tidak ramah lingkungan.Pembangunan di daerah pesisir seperti

    pembangunan pelabuhan, mengakibatkantingginya sedimentasi sehingga menurunkankecerahan perairan. Awal Mei 2010 terumbukarang di pesisir pulau Weh mengalamipemutihan masal (mass coral bleaching)mengakibatkan kerusakan serius. Ancaman lainadalah adanya hewan Acanthaster plancii ataubintang laut berduri yang memangsa karang.

    Aktivitas Nelayan yang tidak memenuhi kaidahpenangkapan ramah lingkungan berdampaklangsung pada kerusakan karang. Merekamenggunakan alat tangkap seperti pukat jepang,jaring pisang-pisang, sianida, dan bom. Selainitu, penggunaan jangkar di daerah terumbukarang turut mengambil bagian pada kerusakan

    karang. Alat tangkap tangkap yang perbolehkanberoperasi di wilayah pesisir timur adalahpancing, tonda dan jala.

    2. Eksploitasi Sumber Daya Ikan Berlebihan .Tingginya permintaan dan konsumsi ikan karangdi Pulau Weh, mendorong peningkatan volumepenangkapan ikan karang secara berlebihan(over eksploitasi). Beberapa jenis ikan karangtertentu seperti kerapu dan kakap cenderungnaik harganya, mendorong keduanya menjaditarget utama nelayan di pesisir timur.

    Eksploitasi berlebihan mengancam penurunanjumlah ikan di alam secara drastis yang padaakhirnya menyulitkan nelayan dalam mendapat-kan ikan. Selain itu, ikan tangkapan nelayanberukuran semakin kecil dari waktu ke waktu.

    3. Penurunan Kualitas Pantai . Panjang garispantai pesisir timur pulau Weh . km. Pantaiini merupakan salah satu tujuan wisata, baikmasyarakat lokal maupun luar Kota Sabang yangjumlahnya bertambah terus saban tahun.

    Sayangnya jumlah pengunjung yang banyaktidak diikuti pengelolaan yang baik, sehinggamenyebabkan penurunan kualitas pantai denganbanyaknya sampah berserakan di pantai. Selainitu, banyaknya pohon pantai yang tumbang atauditebang oleh masyarakat turut menyumbangkerusakan akibat abrasi pantai.

    4. Konflik Sosial. Panglima Lat di wilayah PesisirTimur Pulau Weh dalam hal ini Panglima Lat Iemeulee dan Anoe itam memiliki aturan adat yangcukup ketat terkait pengaturan alat tangkap.Pada kedua wilayah Panglima Lat ini tidakdiperkenankan menggunakan semua jenis jaringuntuk menangkap ikan. Aturan tersebut tentu

    24 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    16/35

    IBOIH

    SELATBENGGALA

    BATEESHOK

    BEURAWANG

    JABOI

    BALOHAN

    PAYASEUNARA

    KRUENG RAYA COTABEUK

    COTBAU

    SELATMALAKA

    KUTATIMU

    UJUNG KAREUNG

    KUTAATAS

    KUTABARAT

    ANEUKLAOT

    PULAU KLAHPULAU RUBIA

    PULAU SEULAKO SABANG

    054813,35 LU952216,66 BT

    054725,27 LU952301,37 BT

    054746,54 LU952321,94 BT

    054834,47 LU952335,79 BT

    054949,42 LU952337,70 BT

    055108,52 LU952324,68 BT

    055348,82 LU952141,59 BT

    055459,08 LU952002,00 BT

    055506,56 LU951913,61 BT

    055353,08 LU951908,88 BT

    Sumur Tiga

    AnoeItam

    Zonasi

    Zonasi kawasan konservasi diterapkan denganmembagi kawasan menjadi beberapa zonaberdasar batas-batas fungsional sesuai denganpotensi sumberdaya dan daya dukung, sertaproses-proses ekologis yang berlangsung didalamnya sebagai satu kesatuan ekosistem.

    Zona Inti. Zona Inti mencakup sebagian kecildari kawasan pesisir timur Pulau Weh yangdikonservasi dan tertutup untuk segala aktivitaspemanfaatan kecuali kegiatan rehabilitasi,penelitian terbatas dan pendidikan. Lokasi yangtelah disepakati menjadi zona inti di PesisirTimur Pulau Weh ( ) ini adalahperairan di depan Pantee Batee Gajah dan diPantai Aron, keduanya terletak di wilayahperairan Gampong Anoe Itam. dengan rinciansebagai berikut:

    Zona Inti Benteng(Pantai Batee Gajah) seluas

    , ha terletak di kawasan perairan di sebelahselatan Ujong Meutigo, Gampong Anoe Itamsepanjang garis maya yang menghubungkantitik-titik koordinat yaitu:

    () '.'.;() '.'.;() '.'.; dan() '.'..

    Sedang Zona Inti Aron seluas , Ha terletak dikawasan perairan di sebelah timur Pantai Aronsepanjang garis maya yang koordinat yaitu:

    () '.'.;() '.'.;() '.'.; dan() '.'..

    Di dalam Zona Inti dilarang:

    ZONAINTI

    ZONAPEMANFAATAN

    ZONAPERIKANAN BERKELANJUTAN

    LOKASI UNDERWATER SURVEY

    -

    -

    -

    -

    -

    -

    26 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    17/35

    28 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    18/35

    mengingat pulau Weh sejatinya dikelilingigunung berapi bawah laut, ada kemungkinansedimen terbentuk dari aktifitas gunung-gunungini. Dugaan kuat lainnya adalah residu daridampak bencana tsunami tahun lalu.

    Selain itu, patahan-patahan karang cukupbanyak berserakan. Kemungkinan besar ini jugasisa dari bencana tsunami.

    Suhu air laut berkisar antara - danpada bulan tertentu bisa menjadi lebih dingin.

    Kejernihan air di setiap lokasi penyelaman cukuptinggi dengan jarak pandang rata-rata mencapai sampai m.

    Arus. Kecepatan arus rata-rata tidak terlalu kuat.

    Namun lingkungan alami pulau Weh memung-kinkan terjadinya peningkatan kecepatan danarah seperti up-currentdan down-currentsecaratiba-tiba. Penyelaman yang bijaksana sangatperlu mewaspadai hal ini.

    Karang dan Biota. Tutupan karang di sepanjangpantai timur kurang lebih mencapai %.Sayangnya mengalami hambatan pertumbuhanoleh tutupan sedimen, Bahkan di beberapatempat, karang seperti jenis acropora sepertinyaenggan tumbuh.

    Uniknya, jumlah ikan di pantai ini luar biasabanyak. Pantai ini didominasi schooling fishberbagai jenis termasuk pelagis besar sepertituna dan berbagai jenis ikan indikator. Sisanyaberbagai ikan demersal dan beberapa jenisperenang soliter.

    Salah satucontoh karangyang sekarat (kiri),dan patahan-patahankarangberserakan diatas hamparanpasir (atas)

    30 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    19/35

    32 | ,

    Di area lereng yang lebih dangkal, terlihat juga beberapakarang submasif yang tumbuh membentuk struktur kokohdengan beberapa tonjolan atau kolom-kolom kecil yangtidak teratur. Karang yang tumbuh subur di area inididominasi koloni jenis karang kertas atau lembaran(foliose) yang mengelompok secara masif pada kedalamansekitar - m. Soft Coral sangat jarang ditemukan kecualianemoneyang sesekali menyita perhatian.

    Biota di perairan ini sungguh mencengangkan dalam haljumlah. Berbagai jenis ikan pelagis kecil dan ukuran sedangsilih berganti berenang bergerombol (schooling) disekeliling karang dalam jumlah sangat banyak. Merekaumumnya dari jenis ikan target. Jumlah ikan yang sangatini mengindikasikan perairan di pesisir timur pulau Weh inisangat kondusif dan sehat bagi kehidupan biota laut.

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    20/35

    34 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    21/35

    36 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    22/35

    38 | ,

    Sumur Tiga- dan . Cuaca cukup cerah danarus normal. Suhu C dengan jarak pandang meter. Kedalaman penyelaman - meter.

    Kondisi karang dan jenis biota di lokasi ini samadengan lokasi pada penyelaman pertama.Bedanya hanyasoft coralmulai banyak terlihatdan ikan-ikan demersal cukup banyakberkeliaran di dasar perairan.

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    23/35

    40 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    24/35

    42 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    25/35

    44 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    26/35

    46 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    27/35

    48 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    28/35

    50 | ,

    Ikan pelagis berukuran sedang sepertituna cukup banyak terlihat hilir mudik disekitar perairan ini. Kemunculanbeberapa blue spotted stingray danBluespotted ribbontail ray berkeliaran diatas pasir cukup meyakinkan kamibahwa lokasi ini sangat potensial menjadidaerah pavorit hiu martil (hammerhead)mencari makan. Sayangnya selamasejam penyelaman, sang hiu tak kunjungmenampakkan batang hidungnya.Perhatian kami akhirnya tertuju padabeberapa blue ribbon eelyang menari-nari sambil menunggu mangsa.

    Pada penghujung waktu penyelaman dikedalaman lebih rendah, m, soft coralmulai bermunculan seperti Bubble Coral

    (kolang-kaling) dan anemone. Padakedalaman ini terlihat Tassledscorpionfish (Scorpaenopsis oxycephala),Mantis Shrimp, berbagai jenis Damsel,frog fish, dan lain-lain termasukschooling berbagai jenis ikan target.

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    29/35

    52 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    30/35

    54 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    31/35

    56 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    32/35

    58 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    33/35

    Medan

    SUMATERAUTARA

    ACEH

    BandaAceh

    Sabang

    Phuket

    Penang

    KualaLumpur

    MALAYSIA

    THAILAND

    60 | ,

    BEBERAPA INFORMASI WISATA BAGI PENYELAM

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    34/35

    BepergianSelamaPulau Weh.

    Sebagai catatan, saat ini hampir seluruh kegiatan terutama wisata di

    daratan pulau Weh mengharuskan sang wisatawan menyewakendaraan sendiri baik kendaraan roda dua maupun roda empat.Hal ini disebabkan oleh letak masing-masing sarana terkait saling

    berjauhan ditambah kontur dengan kemiringan ekstrim p ermukaanpulau Weh yang berbukit langsung ke laut. Misalnya penginapan dipusat kota sementara kegiatan wisata pantai cukup jauh, butuh

    tenaga besar untuk menempuhnya jika hanya berjalan kaki (bagibackpacker). Bahkan wisatawan yang menginap di sepanjang pantaiteluk Iboih (Teupin Layeu) yang jumlah penginapannya tidak terlalubanyak dan beberapa penginapan di pantai pesisir timur pulau Weh

    seperti Anoe Itam dan Sumur Tiga, tetap saja masih harus memilikikendaraan untuk menjangkau destinasi lainnya di seluruh pulau.

    Bagi backpackerdari Balohan ke Gapang dan Iboih dapat menyewa

    transportasi bersama (sekitar 1 jam berkendara. Tarif Rp. dapatditawar) dan ke Sumur Tiga sekitar Rp. ( menit berkendara).Namun dari Iboih ke Sumur Tiga dipatok biaya transportasibersama sekitar Rp. (kurang lebih jam berkendara). Tarif

    minibus dari dan ke pelabuhan cenderung tetap (bahkan jika hanyaada satu penumpang di dalam mobil).

    Pilihan lain yang lebih murah adalah transportasi becak atau sepeda

    motor. Untuk transportasi ini, wisatawan perlu tawar-menawar.Biaya sewa sepeda motor seharusnya sekitar Rp. sekali jalan.

    Atau wisatawan dapat menyewa sepeda motor di Iboih dan Gapangdan Sumur Tiga dengan tarif sekitar Rp. per hari. Wisatawan

    juga dapat menggunakan jasa taksi dengan biaya Rp.. Jikaperlu, tawar-menawar diperketat, karena harga tidak diatur(meskipun sopir mencoba memperlihatkan tarif tertulis). Beberapa

    pelancong yang hotelnya di Banda Aceh lebih suka menyewa sepedadi Banda Aceh lalu membawanya ke Sabang melalui kapal feri.

    ( )Max. depth : 35 meter (Average m)Avr. visibility : 15 meter

    Temperature : 27 C 29 CContour : MixComposition : Coral reef, RockCurrent : Surge, Long shoreMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Barracuda,

    Sweetlips, Buttery, Cardinal, Angel, Grouper,Damselsh, Anthias, Batsh, Wrasse, Parrot,Surgeon, Trigger, Box, Puffer, Porcupine, Flounders,Gobies, Moray eels, Scorpion, F lathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy/campuran (Average quality)Entry : BoatHighlight : Schooling of FusiliersCaution :

    ( )Max. depth : 25 meter (Average 20 m)Avr. visibility : 10 meterTemperature : 27 C 29 CContour : SlopeComposition : Coral reef, RockCurrent : Long shore, Down currentMarine life : Jack, Snapper, Fussilier, Sweetlips, Buttery,

    Cardinal, Angel, Grouper, Damselsh, Anthias,Batsh, Wrasse, Parrot, Surgeon, Trigger, Box,Puffer, Porcupine, Gobies, Moray eels, Frogsh, Leafsh, Scorpion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy, Submerge (Average quality)Entry : Boat, DriftHighlight : Schooling of Jack-Barracuda; Black Tip Reef Shark;

    Cavern at 16 meters depthCaution : Strong Current May Occur

    ( )Max. depth : 25 meter (Average 20m)Avr. visibility : 15 meter

    Temperature : 27 C 29 CContour : MixComposition : Coral reef, RockCurrent : Surge, Long shoreMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Barracuda,

    Sweetlips, Buttery, Cardinal, Angel, Grouper,

    mengajar selam sambil liburan. Mereka biasanya mendampingihanya satu penyelaman pagi dan satu di sore hari kecuali adapengaturan lain jika yang dipandu adalah sekelompok penyelam.

    LumbaLumbaDiving Centre

    Jalan Pantai Gapang 2, , Indonesia +

    Pemiliknya orang Barat. Ruang akomodasi yang luas dan bersihhanya disediakan bagi para penyelam. Dive shopini menawarkan untuk penyelaman dalam.

    ScubaWeh, pantaiIboih

    + ([email protected])

    Dive centerini milik orang lokal, Mus yang sudah melegenda.Instrukturnya berpengetahuan luas. Memiliki banyak peralatan baruberkualitas baik dan berstandar Eropa. Menawarkan cukup banyak

    jadwal menyelam yang eksibel.

    SteffenSea Sports

    Menawarkan suasana yang lebih mudah disesuaikan, santai danprofesional. Pemiliknya orang Malaysia yang berusaha kerasmenghargai pelanggan. Juga memiliki Gearbaru dan dipeliharaberdasar standar yang ketat.

    DiveWeh

    + ([email protected])

    Spesialisasi Tour&Dive Boat. Mereka bisa menjemput pelanggandari homestay. Menawarkan penyelaman, snorkelling dan jasa

    penyewaan perahu. Salah satu pemiliknya adalah sa tu-satunyaorang Aceh di pulau itu yang berlisensi Instruktur , denganpengalaman 20 tahun menyelam di sekitar Asia Tenggara, sehinggapengelolaannya sangat lokal. Mereka memiliki perahu besar, panjang17m, dengan sun deck yang bagus, sempurna untuk berlayar,bersantai sebelum dan setelah menyelam. Mereka dapat mengatursemua kegiatan dengan paket akomodasi dan konsumsi.

    Perahu mereka membawa Anda di sekitar tempat terbaik pulau Wehyang biasanya tidak dapat diakses oleh perenang snorkel. Jikaberuntung wisatawan bisa menyaksikan lumba-lumba di sepanjangperjalanan.

    ThePad DiveResort, pantaiLhongAngen.

    + ([email protected]),

    Dive resortini berada di pantai Lhong Angen, pantai barat yangsangat tenang. Di sini beberapa tempat menyelam terbaik sepertiBatee Meuduro, Pantee Peunateung dan The Canyon dapatditemukan. Menyewakan peralatan dan yang terawat denganbaik termasuk empat kapal. Kamarnya dilengkapi , mandi airpanas, satelit dan ii tersedia sepanjang resor. Menerimapembayaran Visadan Mastercard.

    DiveShop.

    Kebanyakan dive shopberfungsi ganda menyediakan akomodasi danrestoran atau caf dan umumnya memiliki pegawai yang sangatramah. Para instrukturnya kebanyakan orang Barat - backpackersyang berkeliaran sedikit lebih lama di pulau Weh.

    RubiahTirta Divers, Iboih

    Dive shopini memiliki perahu besar dan dua perahu kecil danmenyelenggarakan pelatihan menyelam. Tarifnya tergolong masihyang termurah (ada discountanggota dan peserta kursus). Banyakrestoran dan akomodasi di sekitarnya. Pemiliknya penduduk aslipulau ini, dibantu staf lokal dan instruktur berpengalaman. Diveshopini populer dengan master divedan instruktur asing yang

    62 | ,

  • 7/24/2019 Titik Selam di Pulau Weh Kota Sabang

    35/35

    Current : Surge, Long shoreMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Barracuda,

    Sweetlips, Buttery, Cardinal, Angel, Grouper,Damselsh, Anthias, Batsh, Wrasse, Parrot,Surgeon, Trigger, Box, Puffer, Porcupine, Flounders,Gobies, Moray eels, Scorpion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy (Bad quality)Entry : Highlight : Schooling of Jack-Snapper-Fusiliers-Barracuda;

    Marble Ray, Blue Spotted Stingray; This Site rare tovisit. In 20-40 meters depth, there's sponge, seafans, and hard coral

    Caution : Strong Current, Should not dive in strong current

    ( )Max. depth : 40 meter (Average 30 m)Avr. visibility : 10 meterTemperature : 27 C 29 CContour : MixComposition : Coral reef, RockCurrent : Surge, Long shore, Down currentMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Barracuda,

    Sweetlips, Buttery, Cardinal, Angel, Grouper,Damselsh, Anthias, Batsh, Wrasse, Parrot,Surgeon, Trigger, Box, Puffer, Porcupine, Flounders,Gobies, Moray eels, Scorpion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy, Submerge (Average quality)

    Entry : Boat, DriftHighlight : Schooling of Jack FishCaution :

    ( )Max. depth : 25 meter (Average 20 m)Avr. visibility : 10 meter

    Temperature : 27 C 29 CContour : MixComposition : Coral reef, RockCurrent : Hardly any currentMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Sweetlips,

    Buttery, Cardinal, Angel, Grouper, Damselsh,Anthias, Batsh, Wrasse, Parrot, Surgeon, Trigger,Box, Puffer, Porcupine, Gobies, Moray eels,Scorpion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy (Average quality)Entry : Boat, ShoreHighlight : Schooling of Fusiliers; Blue Spotted Stingray, TurtleCaution :

    ( )Max. depth : 14 meter (Average 10 m)Avr. visibility : 15 meterTemperature : 27 C 29 CContour : FlatComposition : MixCurrent : Hardly any currentMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Barracuda,

    Sweetlips, Buttery, Cardinal, Angel, Grouper,Damselsh, Anthias, Batsh, Wrasse, Parrot,Surgeon, Trigger, Box, Puffer, Porcupine, Flounders,Gobies, Moray eels, Scorpion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy (Bad quality)Entry : Boat, WreckHighlight : Schooling of FusiliersCaution : N/A

    Max. depth : 60 meter (Average 35 m)Avr. visibility : 20 meterTemperature : 27 C 29 CContour : FlatComposition : MixCurrent : Hardly any currentMarine life : Jack, Trevallies, Snapper, Fussilier, Barracuda,

    Sweetlips, Buttery, Cardinal, Angel, Grouper,Damselsh, Anthias, Batsh, Wrasse, Parrot,Surgeon, Trigger, Box, Puffer, Porcupine, Flounders,Gobies, Moray eels, Scorpion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy (Average quality)Entry : Boat, Deep, Wreck

    Highlight : Schooling of Snapper-Fusiliers-Barracuda-UnicornFilesh; Black Spot Angelsh; Wreck of ShopieRickmers Cargo Ship

    Caution : Danger diving inside the wreck, need wreckspecialty. The highest wreck body is i n 37 metersdepth, deck around 45 meters depth and the bottomaround 55 meters depth. Decompression Dive

    Max. depth : 12 meter (Average 8 m)Avr. visibility : 6 meterTemperature : 27 C 29 CContour : FlatComposition : RockCurrent : Hardly any currentMarine life : Fussilier, Sweetlips, Buttery, Anthias, Surgeon,

    Puffer, Gobies, Scorpion, BlenniesCoral Reef : (Bad quality)Entry : BoatHighlight : Schooling of Buttery Fish; Garden Eel; Active

    underwater volcano, warm bubble contains sulfurcoming up from the crack

    Caution :

    Max. depth : 30 meter (Average 25 m)Avr. visibility : 15 meterTemperature : 27 C 29 CContour : SlopeComposition : Coral reef, RockCurrent : Long shore, Hardly any currentMarine life : Snapper, Fussilier, Sweetlips, Buttery, Cardinal,

    Angel, Grouper, Damselsh, Anthias, Batsh,Wrasse, Parrot, Surgeon, Trigger, Box, Puffer,Porcupine, Flounders, Gobies, Moray eels, Scorpion,Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy (Average quality)Entry : BoatHighlight : Schooling of Snapper; Blue Spotted Stingray; Sea

    WhipsCaution :

    Max. depth : 30 meter (Average 15 m)Avr. visibility : 20 meterTemperature : 27 C 29 C

    Contour : SlopeComposition : Coral reef, RockCurrent : Long shoreMarine life : Jack, Snapper, Fussilier, Sweetlips, Buttery,

    Cardinal, Angel, Grouper, Damselsh, Anthias,Batsh, Wrasse, Parrot, Surgeon, Trigger, Box,Puffer, Porcupine, Flounders, Gobies, Moray eels,Eels, Frogsh, Leaf sh, Scorp ion, Flathead, Blennies

    Coral Reef : Patchy (Bad quality)Entry : Boat, DriftHighlight : Schooling of FusiliersCaution : Down current from west between Seulako Island and

    Palee Current Rock

    64 | ,