1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

Embed Size (px)

Citation preview

  • 7/26/2019 1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

    1/6

    Modul No. 1203 Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup Outline 1/6

    Tujuan Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup

    Master cylinder merubah gaya yang digunakan pada pedal kopling oleh pengemudi ke tekanan minyak,

    dan menyalurkannya ke slave cylinder (atau clutch booster).

    Hal lain, beberapa system, seperti pada Hino Dutro, menggunakan system vacuum booster tipeintegral yang dilengkapi booster diantara pedal dan master cylinder.

    Minyak kopling mempunyai sifat hygroscopic dan akan menyerap kelembaban ketika berhubungan

    dengan udara. Jika hal ini terjadi, kemampuan beroperasinya minyak akan berkurang dan uap air akan

    menyebabkan bagian dalam slave cylinder berkarat. Menggunakan minyak kopling yang kotor atau

    minyak dengan grade rendah akan merusak piston cupdan piston seal, yang terbuat dari karet. Juga,

    bagian-bagian karet akan berkurang kualitasnya karena terlalu lama, seperti kemampuan kerapatannya.

    Kebocoran pada piston cupmencegah sejumlah tekanan minyak yang normal dari yang dihasillkan,

    sehingga menimbulkan masalah kopling. Jika piston cup menjadi lunak, terlebih, piston tidak dapat

    kembali secara normal, akan menyebabkan seperti kopling slip dan keausan dini pada permukaan

    kampas kopling.

    Karena itu Slave cylinder harus diperiksa secara periodic dan di-overhaul apabila minyak kopling

    bocor atau piston tidak dapat bergerak secara normal, begitu juga, piston cup dan bagian lain harus

    diganti jika perlukan.

    Prosedur

    1. Bacalah catatan tentang bagian yang terkait dengan item ini pada Workshop Manual, dan kemudian

    jawab pertanyaan.

    2. Lakukan prosedur pada aktual kendaraan, ikuti petunjuk yang diberikan oleh instruktur.

    CATATAN

    Jika anda mempunyai pengetahuan atau skill tentang prosedur ini, anda tidak perlu melakukan

    prosedur ini. Anda dapat mengajukan kepada instruktur untuk mengevaluasi pengetahuan dan skill

    anda.

    Persyaratan

    Sebelum melakukan modul ini, anda harus menyelesaikan modul berikut:

    Mengganti minyak kopling

    Menyetel pedal play kopling

  • 7/26/2019 1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

    2/6

    Modul No. 1203 Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup Description 2/6

    Struktur Master Cylinder

    Clutch master cylinder adalah

    bagian dimana tekanan minyak

    dihasilkan untuk

    mengendalikan kopling, dan

    master cylinder piston cup

    berfungsi untuk mencegah

    minyak kopling dari kebocoran

    pada cylinder dan mengatur

    sejumlah minyak didalam pipa

    kopling dan tangki. Jadi, sifat

    pada piston cup, seperti

    kemampuan sebagai perapat dan fleksibel, sangat penting. Menggunakan minyak kopling yang kotor

    atau minyak dengan grade rendah akan merusak piston cupdan piston seal, yang terbuat dari karet.

    Juga, bagian-bagian karet akan berkurang kualitasnya karena terlalu lama, seperti kemampuan

    kerapatannya.

    Karena itu master cylinder harus diperiksa secara periodic dan di-overhaul apabila minyak kopling

    bocor atau piston tidak dapat bergerak secara normal, begitu juga, piston cup dan bagian lain harus

    diganti jika perlukan.

    Prosedur Merakit Master Cylinder

    (Ketika merakit slave cylinder secara aktual, ikuti petunjuk pada Workshop Manual sesuai

    kendaraannya.)

    Lumasi master cylinderdanpistondengan minyak kopling.

    Pastikanpistondipasang dengan stopper boltpada groove-nya secara benar.

    Pasang thrust washersdan rakit retainer rings.

    Pasang cylinder bootdan kemudian rakitpush rod.

    Perhatian

    Hati-hati jangan menumpahkan minyak kopling pada permukaan yang dicat. Bilaslah tumpahanminyak sesegera mungkin.

    Hati-hati saat membongkar master cylinder, gaya pada spring dapat menyebabkan pistonterlempar keluar.

    Hindari mineral oil (misal minyak tanah) mengenai pada piston cup dan bagian karet lainnya

    yang berhubungan dengan minyak kopling; jika tidak, bagian-bagian tersebut akan mengembang(bengkak) dan berkurang kualitas bahannya.

    Jangan menggunakan solar, bensin, atau minyak mineral lainnya untuk membersihkan bagiandalam. Bersihkan bagian tersebut dengan alkohol atau minyak kopling.

    Ketika merakit piston, hati-hati jangan merusakkan bagian dalam dinding cylinder atau pistoncup.

    Jangan biarkan benda asing masuk kedalam master cylindersaat merakit.

    Ganti gasket, retainer ring, thrust washer,dan consumable parts lainnya dengan yang baru.

    Pastikan membuang angin palsu dari kopling setelah overhaul master cylinder.

  • 7/26/2019 1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

    3/6

    Modul No. 1203 Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup Pertanyaan 3/6

    Persiapan

    Bacalah catatan dan Workshop Manual sebelum menjawab pertanyaan berikut.

    Pertanyaan

    1. Buatlah daftar hal-hal perhatian apa, yang harus dilakukan ketika mengganti cylinder piston cup.

    2. Apa yang menyebabkan minyak kopling bocor dari master cylinder?

    3. Mengapa minyak mineral tidak diperbolehkan mengenai komponen karet?

    4. Masalah apa yang akan terjadi jika piston cup menjadi lunak?

  • 7/26/2019 1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

    4/6

    Modul No. 1203 Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup Prosedur Kerja 4/6

    Alat-alat yang perlu disiapkan

    1. Workshop Manual yang sesuai kendaraannya

    2. Kain lap

    3. Common tools

    4. Vernier calipers, Snap ring pliers

    5. Minyak kopling yang bersih

    Prosedur Kerja

    1. Ketika persiapan kerja telah komplit, tanyakan kepada instruktur tentang petunjuk yang sesuai

    prosedur.

    2. Lakukan pekerjaan sesuai dengan prosedur yang dijelaskan dalam Workshop Manual.

    Perhatian untuk memulai kerja Parkir kendaraan di tempat yang datar.

    Operasikan rem parkir.

    Ganjallah roda.

    Cabut kunci kontak dan tempatkan ditempat yang aman.

  • 7/26/2019 1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

    5/6

    Modul No. 1203 Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup Check Sheet 5/6

    Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup

    Dealer : Trainee :

    Poin Latihan :

    Pastikan bahwa modul pada penggantian minyak kopling dan penyetelan clutch pedal

    telah selesai.

    Berikan instruksi tentang keselamatan kerja sebelum memulai kerja.

    Persiapan alat-alat yang diperlukan sebelum memulai kerja.

    Persiapan penggantian piston cup dan piston seal.

    Kolom Pemeriksaan ke-1 ke-2 ke-3

    (1) Parkir kendaraan ditempat datar dan ganjal roda.

    (2) Keluarkan minyak kopling dari alur hidraulik, sebelum melepas

    master cylinder.

    (3) Tempatkan bak penampungan kecil dibawah master cylinder untukminyak kopling.

    (4) Lepaskan master cylinder.

    Membongkar master cylinder

    (5) Lepaskan retainer ring dari cylinder dengan snap ring pliers.

    (6) Cucilah semua komponen dalam minyak kopling yang bersih.

    (7) Periksa cylinder bore dan piston dari scoring atau karat.

    Jika perlu, gantilah komponen.

    (8) Lumasi piston cup yang baru dan piston seal dengan minyak kopling.

    (9) Gantilah piston cup dan piston seal secara benar.

    Merakit master cylinder

    (10) Lumasi cylinder bore dan piston assembly dengan minyak kopling

    yang bersih.

    (11) Pasang semua komponen dalam cylinder dengan benar. (Return spring,

    Piston assembly, Bolt, Thrust washer dan Retainer ring)

    Selama dan setelah pemasangan master cylinder

    (12) Hobungkan selang dari tangki cadangan dan hydraulic line ke

    master cylinder.

    (13) Apakah dapat membuang angin palsu dari hydraulic system.

    (14) Apakah dapat menyetel clutch pedal play.

    [Standard waktu: ] Waktu kerja ( min. ) ( ) ( ) ( )

    Penilaian Lulus: / Tidak Lulus: X

    Tanggal

    Instruktur :

  • 7/26/2019 1203_clutch Master Cyl V_ina PDF

    6/6

    Modul No. 1203 Mengganti Clutch Master Cylinder Piston Cup Jawaban 6/6

    1. Buatlah daftar hal-hal perhatian apa, yang harus dilakukan ketika mengganti master cylinder piston

    cup.

    Ketika membongkar master cylinder, gaya dari spring dapat menyebabkan

    piston terlempar. Jangan menggunakan solar, bensin, atau minyak mineral lain untuk

    membersihkan bagian-bagian dalam. Bersihkan bagian tersebut dengan alkohol

    atau minyak kopling.

    Bilaslah tumpahan minyak pada permukaan yang dicat sesegera mungkin.

    Hindarkan kotoran atau debu mengenai master cylinder ketika merakit.

    2. Apa yang menyebabkan minyak kopling bocor dari master cylinder?

    Bocor dikarenakan pada piston cup membengkak oleh minyak mineral

    bercampur dalam minyak kopling. Bocor karena piston cupmengkerut atau kerusakan pada bibir piston cup.

    Bocor dikarenakan karat atau rusak pada bagian silinder.

    Benda asing (kotoran atau debu) masuk kedalam silinder karena kerusakan boot

    dan menggores terhadap bagian dalam.

    3. Mengapa minyak mineral tidak diperbolehkan mengenai komponen karet?

    Minyak mineral menyebabkan bagian karet mengembang dan kualitas material

    menjadi berkurang.

    4. Masalah apa yang akan terjadi jika piston cup menjadi lunak?

    Berkurangnya kemampuan sebagai perapat, tekanan minyak menurun,

    kegagalan kopling karena minyak kopling bocor.

    Pada cup kehilangan flesibilitas dan piston tidak dapat kembali secara normal,

    sehingga menyebabkan masalah seperti kopling slip atau keausan dini pada

    permukaan kampas kopling.