18
 MAKALAH PENGANTA R APLIKASI KOMPUTER “PENGOLAHAN KEUANGAN SEDERHANA DENGAN MICROSOFT EXCEL” Di Susun Oleh : AMRUL RIZAL !"""#$$%&' RETHA NUR S(A HRIFAH !"""!$$%%' SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI STIE ISLAM )UMIA ( U TAHUN PELA*ARAN %$"! + %$",

Makalahaplikom 141013102404 Conversion Gate02

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Makalahaplikom 141013102404 Conversion Gate02

Citation preview

MAKALAHPENGANTAR APLIKASI KOMPUTERPENGOLAHAN KEUANGAN SEDERHANA DENGAN MICROSOFT EXCEL

Di Susun Oleh :AMRUL RIZAL (411130028)RETHA NUR SYAHRIFAH (411140022)

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMISTIE ISLAM BUMIAYUTAHUN PELAJARAN 2014 / 2015KATA PENGANTARPuji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan YME karena berkat rahmat dan hidayah-Nya penyusunan paper Pengantar Teknologi Informasi dapat diselesaikan dengan tepat waktu tanpa ada halangan yang berarti.Sekarang ini kita sedang memasuki era reformasi. Setiap negara saling berlomba memajukan diri dalam bidang ini. Negara yang tertinggal dibidang Teknologi Informasi akan cenderung tertinggal dibidang bidang yang lain. Oleh karena itu,negara kita juga harus mempelajari dan mengembangkan bidang ini. Upaya kami menyusun makalah ini demi mengembangkan potensi di bidang Teknologi Informasi.Makalah disusun berdasarkan kebutuhan mahasiswa. Dengan demikian, materi yang dibahas dalam makalah ini sudah sesuai dengan kebutuhan mahasiswa dalam ilmu teknologi. Materi yang kami susun dalam paper ini adalah microsoft excell yang kami susun dengan sistematika yang baik dan jelas serta di tulis dengan bahasa yang mudah dimengerti dan dipahami. Dengan menggunakan paper ini maka seorang mahasiswa akan mudah dalam mempelajari microsoft excell serta dalam perhitungan.Akhir kata, kami menyadari tak ada gading yang tak retak juga paper ini tidak lepas dari kekurangan. Oleh karena itu,kami mengharapkan kritik dan saran dari pengguna makalah ini terutama rekan - rekan sekalian demi tercapainya pembelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi khususnya di bidang microsoft excell. Kami juga mengucapkan terima kasih atas kesediaan anda dalam memilih paper ini sebagai panduan pembelajaran Ilmu Teknologi Informasi.Sekian terima kasih.Paguyangan, 4 Oktober 2014

Penyusun

BAB IPENDAHULUAN1.1LATAR BELAKANGDalam makalah ini kami menjelaskan mengenai cara menggunakan Mikcrosoft Excel khususnya dalam dunia pendidikan.Karena fungsi Microsoft Excel sangat berperan penting dalam dunia pendidikan khusunya bagi para calon guru.Contoh bahwa Microsoft Excel sangat berperan penting dalam dunia pendidikan misalnya dalam mengentri data data nilai siswa,merangking hasil belajar siswa,pembayaran SPP siswa,presensi kehadiran,dan lain lain. Dengan alasan tersebut kami menyusun makalah Microsoft Excel ini demi menunjang bagaimana cara menggunakan Microsoft Excel.Dengan demikian pembaca dapat menggunakan makalah ini sebagai tuntunan dalam mempelajari Teknologi Informasi khususnya dalam bidang Microsoft Excel.1.2TUJUAN1.Mengetahui definisi dan fungsi Microsoft Excel2.Mengetahui cara menggunakan Microsoft Excel dengan baik dan benar3.Dapat mengaplikasikan Microsoft Excel dalam bidang pendidikan1.3RUMUSAN MASALAH1.Apa definisi dan fungsi Microsoft Excel?2.Bagaimana cara menggunakan Microsoft Excel dengan baik dan benar?3.Bagaimana cara mengaplikasikan Microsoft Excel dalam bidang pendidikan?

BAB IIPEMBAHASAN2.1Definisi dan Fungsi Microsoft ExcelDefinisi Microsoft ExcelMicrosoft excel adalah program aplikasi yang banyak digunakan untuk membantu menghitung, memproyeksikan, menganalisa, dan mempresentasikan data. Disini kita akan banyak bersinggungan dengan metode-metode pembuatan tabel dan grafik yang sangat dibutuhkan sekali dalam penyusunan data-data sekolah, hasil-hasil penelitian, maupun dalam pembuatan makalah pribadi.Fungsi Microsoft Excel1.Kalkulasi, dengan program ini kita bisa melakukankalkulasi atau penghitungan dengan mudah, baik penghitungan yang sederhana maupun dengan rumus rumus yang sangat kompleks.2.Grafik, dengan program ini kita bisa mempresentasikan data kita dalam bentuk grafik yang komunikatif.3.Komunikasi, dengan program ini kita juga bisa berkomunikasi dengan pengguna (user) lain.Program ini sudah dirancang untuk bisa saling bertukar informasi dalam bentuk jaringan dimana orang lain bisa membuka lembar kerja kita dari terminal (komputer) yang berlainan,bahkan ia juga bisa melakukan perubahan pada lembar kerja yang sama pada saat yang bersamaan pula.4.Internet,suatu saat mungkin kita akan mengirim data dalam bentuk tabel atau grafik pada orang lain di tempat di seluruh dunia,Microsoft Excel bisa melakukanya dengan baik sekali.5.Otomatis, dengan Excel kita bisa menggunakan otomatisasi penghitungan data yang kita ketikkan.Dengan perumusan yang benar,maka Excel akan langsung melakukan perubahan secara otomatis terhadap data kita setiap kali mengalami perubahan.6.Aplikasi, Microsoft Excel dapat membantu kita merancang aplikasi siap pakai,yaitu dengan fasilitas macro.2.2 Cara Menggunakan Microsoft ExcelA.Menu dan icon pada Microsoft Excel

Gambar 1. Unsur-unsur utama Layar Microsoft Excel 20071.JudulMenampilkan judul program dan dokumen aktif atau nama file dari lembar kerja yang aktif.2.Office ButtonBerisi barisan perintah untuk pengoperasian Program yang standar misalnya membuat dokumen baru, membuka dokumen lama, menyimpan, mencetak dan mempublish dokumen.3.Akses Cepat Toolbar (Quick Access Toolbar)Merupakan sarana yang disediakan Microsoft Excel untuk mempercepat akses berkomunikasi dengannya misalnya menyimpan, mencetak dan sebagainya.4.ToolbarMerupakan deretan tool-tool (gambar-gambar) yang mewakili perintah dan berfungsi untuk mempermudah dan mengefisienkan pengoperasian program.5.HelpBila kita ingin bertanya sesuatu, maka ketik pertanyaan anda pada tempat tersebut. Ms.Excel akan memberikan alternatif jawaban terhadap pertanyaan yang dimaksud.6.Lembar Kerja (Workbook)Baris ini berisikan informasi halaman, section, letak insertion point dan tombol pengendali.7.CellCell Aktif Penggulung vertikal8.Lembar aktif9.Nama Range10.Fungsi11.Penggulung12.Nomor Baris13.Nomor KolomB.Membuat dokumen pengolah angkaDari contoh pengelolaan data sederhana kita akan belajar tentang cara pengetikan di excel, alignment, cara memformat huruf, cara memformat tabel dan cell. Berikut adalah contoh penerapan Microsoft Excel dalam bidang keguruan :

Gambar 2. Pengisian Daftar Nilai Siswa

C.Penerapan Microsoft ExcelMicrosoft Excel dapatLangkah-langkah membuat dokumen daftar unit kerja seperti pada Gambar 2 adalah sebagai berikut:1. Buat Judul dan Sub Judul LaporanArahkan kursor pada Cell A1 (Kolom A dan Baris 1), kemudian ketikkan tulisan DAFTAR NILAI SISWA pada Cell aktif tersebut.Kemudian ketikkan sub judul laporan pada Cell A1, A2, A3, dan M5 seperti pada tampilan diatas.2.Penggunaan alignment, format font dan format CellUntuk membuat Judul Laporan letaknya di tengah-tengah tabel maka arahkan kursor ke A1 kemudian select cell mulai A1 sampai F1. Kemudian klik tombol Merge Cell agar judul laporan terletak ditengah-tengah tabel.

Gambar 3Agar huruf pada judul laporan dan tabel tebal maka arahkan kursor pada cell kemudian klik tombol Bold atau dapat juga melakukan format font lainnya seperti underline atau italic.Selanjutnya data dapat dilengkapi seperti Gambar 2.3. Penggunaan format Tabel dan CellMicrosoft Excel menyediakan fasilitas format table dengan beberapa template seperti memberi border, warna border, warna cell dan style font dengan kliktombol format table seperti ini , kemudia akan muncul pilihan style formattabel seperti berikut ini.Kita juga dapat melakukan format tabel dan format cell sesuai selera kita atau tidak menggunakan template yang disediakan Microsoft Excel. Seperti contohnya pada Gambar 2. menggunakan format tabel dan cell sendiri dengan cara :

Gambar 4Untuk membuat border pada tabel, blok tabel yang akan di beri border dalam hal ini mulai cell A7 sampai M21, kemudian klik panah pada tombol dan pilih All Border seperti pada tampilan dibawah ini.

Gambar 5

Untuk memberi warna pada judul tabel bisa menggunakan fasilitas format cell dengan cara blok cell A7 sampai M8 kemudian klik tombol kemudian akan muncul pilihan style cell yang akan kita pilih seperti pada tampilan dibawah ini.

Gambar 6D.Macam-macam formula1. =SUM()Fungsinya: Untuk melakukan penjumlahanBentuk umum: =SUM(range sel)Contoh: Misalkankitaakanmenjumlahkandari sel H5 sampai sel H15Penulisan: =SUM(H5:H15)

2 .=COUNT()Fungsinya: Untuk melakukan counterBentuk umum: =COUNT(range sel)Contoh: Misalkankitaakanmenghitungjumlahpegawaiyang berada di sel B5 sampai sel B15Penulisan: =COUNT(B5:B15)3.=MAX()Fungsinya: Untuk mencari nilai maksimum (terbesar)Bentuk umum: =MAX(range sel)Contoh: Misalkan kita inginmenetukan nilai terbesar dari sederetansel yang berada di sel F1 sampai sel F17Penulisan: =MAX(F1:F17)4.=MIN()Fungsinya: Untuk mencari nilai minimum (terkecil)Bentuk umum: =MIN(range sel)Contoh: Misalkan kita inginmenentukan nilai terkecil dari sederetansel yang berada di sel F1 sampai sel F17Penulisan: =MIN(F1:F17)5.=AVERAGE()Fungsinya: Untuk mencari nilai rata-rataBentuk umum: =AVERAGE (range sel)Contoh: Misalkankitainginmengetahui nilai rata-rata dari sel A11 sampai A17Penulisan:=AVERAGE(A11:A17)

6. =IF(;;)Fungsinya: Untukmengecekapakahnilaiyang kita gunakan sebagai kunci benar atau salah (memenuhi syarat atau tidak)Bentuk umum: =IF(logical_test ; Value_if_true ; Value_if_false)Contoh: Misalkankita akanmembandingkan nilai di suatu sel yang beradadiselF17,tentang kriteria siswa dinyatakan lulusatau gagal dengan ketentuan sbb.Jikanilairata-ratasiswalebihbesarsamadengan60,maka siswa dinyatakan LULUS, dan sebaliknya.Penulisan: =IF(F17>=60:LULUS;GAGAL)artinyajika kolomF17 lebih besar sama dengan 60, maka LULUS, jika kurang dari 60, maka GAGALKeterangan :Jika kondisi di sel F17 terpenuhi, maak kerjakanValue_if_true, jika kondisi di sel F17 tidak terpenuhi, maka kerjakanValue_if_false7. =DATE(Year,Month,Date)Fungsinya: Untuk menghitung jumlah hariContoh: =DATE(73,8,11)26887 hari8.=VLOOKUPFungsinya: Untuk pembacaan suatu tabel secara vertikalBentuk umum: =VLOOKUP(lookup_value; table_array; Col_index_num; Range_lookup)9.=HLOOKUPFungsinya: Untuk pembacaan suatu tabel secara horizontalBentuk umum:=HLOOKUP(lookup_value; table_array; Col_index_num; Range_lookup)

Berikut adalah contoh pehitungan pph pasal 21 menggunakan microsoft excel

Dari tabel di atas, secara bertahap akan saya uraikan bebera hal yang akan kita kerjakan, membuat dropdown list dan beberapa formula fungsi.

1. Memmbuat Dropdown List NPWPLetakan sel aktif pada sel E4 (NPWP Karyawan A), klik menuDATAlalu cari dan klik menu di bawahnyaDATA VALIDATIONsehingga muncul jendela Data Validation dan isi jendela tersebut seperti gambar berikut.

Pada kotakSourceketik :NPWP, Non NPWP. Tanda pemisah tergantung komputer, koma (,) atau titik koma (;).Setelah OK, dorpdown list yang kita buat hasilnya seperti berikut, kita bisa pilih NPWP atau Non NPWP.

2. Memmbuat Dropdown List STATUS PERKAWINANBerikutnya membuat dropdown list pada sel F4 (Status Perkawinan Karyawan A) menggunakan menu Data Validation seperti di atas. Pada kotakSourceanda ketik :TK/0, K/0, K/1, K/2, K/3. Hasilnya seperti gambar berikut.

3. Membuat Rumus TOTAL PENGHASILAN BRUTOIsikan terlebih dulu nilai-nilai untuk komponen Penghasilan seperti contoh gambar berikut, lalu jumlahkan untuk semua komponen penghasilan dengan rumus penjumlahanSUM.

Keterangan : Nilai-nilai komponen pengasilan diisi secara manual sesuai gaji. Rumus jumlah penghasian=SUM(E7:E14)

4. Membuat Rumus TOTAL PENGURANG PENGHASILAN BRUTOUntuk jumlah Pengurang Penghasilan Bruto, gunakan juga rumus penjumlahanSUM.

Keterangan : Nilai-nilai komponen pengurang pengasilan diisi secara manual, kecuali Biaya Jabatan adalah 5% dari Penghasilan Bruto, rumusnya=E15*5%. Rumus jumlah pengurang :=SUM(E17:E19)

5. Membuat Rumus PENGHASILAN NETTO SEBULAN dan SETAHUN

Keterangan : Penghasilan Netto Sebulan = Penghasilan Bruto Pengurang Penghasilan Penghasilan Netto Setahun = Penghasilan Netto Sebulan x 12

6. Membuat Rumus PENGHASILAN TIDAK KENA PAJAK (PTKP)Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor 162/PMK.011/2012 tentang Penyesuaian Besarnya Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP) yang ditetapkan pada tanggal 22 Oktober 2012, jumlah PTKP terbaru berdasarkan Status Perkawinan adalah sebagai berikut : TK/0 = Rp. 24.300.000 K/0 = Rp. 26.325.000 K/1 = Rp. 28.350.000 K/2 = Rp. 30.375.000 K/3 = Rp. 32.400.000Berdasarkan ketentuan tersebut, kita buat rumus PTKP padaSel E23, yang dikaitkan dengan status perkawinan padaSel E5. Logikanya adalah ketika menentukan pada sel status perkawinan, maka pada sel PTKP akan menyeseuaikan nilainya sesuai status perkawinan tersebut. Karena terkait dengan logika, maka rumus fungsi yang akan kita gunakan adalah rumus fungsiIF.=IF(E5=TK/0,24300000,IF(E5=K/0,26325000,IF(E5=K/1,28350000,IF(E5=K/2,30375000,IF(E5=K/3,32400000,0)))))Keterangan : Tanda pemisah tergantung komputer, koma ( , ) atau titik koma ( ; ). Penjelasan rumus, jika di sel E5 kita pilih TK/0, maka akan tampil nilai 24.300.000. Jika di sel E5 kita pilih K/1, maka akan tampil nilai 26.325.000. Dan seterusnya Jika Anda kesulitan membuatnya, copy paste formula rumus fungsi di atas dan letakkan di sel excel Anda. Jika rumus tidak jalan (ditolak), ketik ulang (ganti) di bagian tanda petik () menjadi tanda petik dua.

7. Membuat Rumus PPH PASAL 21 TERHUTANG SETAHUNUntuk menghitung PPh Pasal 21 Terhutang setahun adalahPenghasilan NettodikurangPTKPdikaliTarif Pajak. Untuk tarif pajak sesuai dengan Pasal 17 ayat 1, Undang-Undang No. 36 tahun 2008 (Undang-Undang tentang Pajak Penghasilan), maka tarif (potongan) pajak penghasilan pribadi adalah sebagai berikut :

sampai dengan 50 juta : 5% di atas 50 juta sd 250 juta : 15% di atas 250 juta sd 500 juta : 25% di atas 500 juta : 30%Berdasarkan ketentuan tersebut, kita buat rumus untuk menghitung pajak penghasilan sesuai dengan lapisan penghasilanSel E24.=IF(AND(E22-E23>0,E22-E2350000000,E22-E23250000000,E22-E23500000000,(E22-E23)*30%,0))))Keterangan Rumus : IF(AND(E22-E23>0,E22-E2350000000,E22-E23250000000,E22-E23500000000,(E22-E23)*30%Jika penghasilan kena pajak (E22-E23) di atas 500.000.000, maka dikali 30%.

Penghasilan Kena Pajak (39.036.000 24.300.000) x Tarif Pajak 5% =736.800

8. Membuat Rumus PPH PASAL 21 TERHUTANG SEBULANTarif Pajak Penghasilan Pasal 21 akan dikenakan 20% lebih tinggi tarif normal kepada orang yang tidak memiliki NPWP sebagaimana di atur dalam Pasal 21 ayat (5A) Undang-undang Pajak Penghasilan.Berdasarkan ketentuan tersebut, rumus fungsi untuk PPh terutang sebulan dibuat menjadi 2 kondisi, yakni yang ber NPWP dan Non NPWP.=IF(E4=NPWP,E24/12,IF(E4=Non NPWP,(E24/12)*120%,0))Keterangan Rumus : Jika sel E4 = NPWP, maka penghasilan setahun dibagi 12. Jika sel E4 = Non NPWP, maka penghasilan setahun dibagi 12 dikali 120%. Jika Anda kesulitan membuatnya, copy paste formula rumus fungsi di atas dan letakkan di sel excel Anda. Jika rumus tidak jalan (ditolak), ketik ulang (ganti) di bagian tanda petik () menjadi tanda petik dua.

BAB IIIPENUTUPKESIMPULANJadi kesimpulan dari penyusunan makalah ini mengupas tuntas tentang bagaimana cara mengaplikasikan Microsoft Excel sesuai dengan harapan. Dengan demikian sedikit banyak makalah ini dapat membantu dalam menjawab semua rumusan masalah yang ada dan semua pertanyaan pertanyaan yang berhubungan dengan Microsoft Excel.

DAFTAR PUSTAKADiknas.Kurikulum 2004 Teknologi Informasi dan Komunikasi.Budi Permana.2000.Microsoft Excel 2000.Jakarta: Exel Media Komputindo.Puji Nugroho.1995.Kumpulan Soal soal Ujian Negara Lotus.Jakarta: Elex Media Komputindo.Fauzi,A., Johar Arifin, dan M. Farikhudin.1999.Aplikasi Excel dalam Financial Terapan.Jakarta : Elex Media Komputindo.