10
www. ipb.ac.id IPB University Inspiring Innovation with Integrity Email : [email protected] Website : www. ipb.ac.id www.admisi.ipb.ac.id GEDUNG ANDI HAKIM NASOETION Jl. Raya Dramaga Kampus IPB Dramaga Bogor 16680 - Jawa Barat Telp. 0251 - 8622642 ex. 105 - 8425635 www.admisi.ipb.ac.id @ipbofficial @ipbuniversity @ipbofficial @ipbuniversity GEDUNG ANDI HAKIM NASOETION Jl. Raya Dramaga Kampus IPB Dramaga Bogor 16680 - Jawa Barat Telp. 0251 - 8622642 ex. 105 - 8425635 WA - 081383283660

IPB University - sce.sman4malang.sch.id

  • Upload
    others

  • View
    3

  • Download
    0

Embed Size (px)

Citation preview

www. ipb.ac.id

IPB UniversityInspiring Innovation with Integrity

Email : [email protected] : www. ipb.ac.id

www.admisi.ipb.ac.id

GEDUNG ANDI HAKIM NASOETIONJl. Raya Dramaga

Kampus IPB DramagaBogor 16680 - Jawa Barat

Telp. 0251 - 8622642 ex. 105 - 8425635

www.admisi.ipb.ac.id @ipbofficial @ipbuniversity@ipbofficial @ipbuniversity

GEDUNG ANDI HAKIM NASOETIONJl. Raya Dramaga

Kampus IPB DramagaBogor 16680 - Jawa Barat

Telp. 0251 - 8622642 ex. 105 - 8425635 WA - 081383283660

Institut Pertanian Bogor (IPB) yang kini dikenal sebagai IPB University, didirikan pada tanggal 1 September 1963 sebagai perwujudan pemikiran visioner dari pimpinan bangsa dan mereka yang peduli pada pendidikan pertanian di Indonesia. Indonesia perlu mempunyai perguruan tinggi kelas dunia yang memiliki kompetensi dalam mengembangkan bidang pertanian secara luas, kelautan, biosains tropika, dan bidang terkait guna memperkuat ketahanan pangan, bioenergi, penciptaan lapangan kerja, pengentasan kemiskinan, dan menjaga lingkungan hidup. Dengan brand barunya ini diharapkan dapat menggambarkan dinamika kompetensi IPB tidak terbatas pada aktivitas pertanian on farm semata, melainkan juga off farm yang di dalamnya tercakup agribisnis, agroindustri, agro services, dan agrowisata. IPB terus melakukan transformasi dalam menghadapi Revolusi Industri 4.0, membangun konsep pertanian masa depan yang diwujudkan dalam Roadmap Agromaritim IPB 4.0. Mengembangkan kurikulum IPB 2020 yang didalamnya mewadahi aktivitas belajar yang sejalan dengan program ”Kampus Merdeka Belajar” Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Dengan kurikulum baru ini mahasiswa membekali diri dengan keilmuan yang diharapkan dapat menjadikan mereka powerful agile learner atau orang-orang pembelajar dalam menghadapi ketidakpastian di masa datang.

VISI“Menjadi perguruan tinggi berbasis riset dan terdepan dalam inovasi untuk kemandirian bangsa menuju techno-socio enterpreneurial university yang unggul di tingkat global pada bidang pertanian, kelautan, biosains tropika “ (Rencana Strategis IPB 2019-2023).

MISI1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi dengan

melakukan penguatan research base university agar menghasilkan lulusan techno-sociopreneur yang unggul, memiliki akhlak mulia yang berlandaskan iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, nasionalisme tinggi, kompetensi profesional, softskills millennium, jiwa kepemimpinan, berwawasan global dan menjadi trend setter inovasi dan perubahan.

2. Memelopori penelitian unggul dan terdepan dalam IPTEKS yang transformatif untuk terciptanya kualitas

kehidupan berkelanjutan, serta inovasi untuk ekonomi rakyat dan industri nasional.

3. Mendalami ilmu-ilmu terkini di bidang pertanian, kelautan dan biosains tropika untuk menjadi penentu kecenderungan ilmu terkini di tingkat nasional dan global.

4. Meningkatkan layanan proaktif yang berkontribusi dan memecahkan persoalan masyarakat dan meningkatkan peran IPB dalam menentukan arah kebijakan nasional.

5. Memperkuat sistem manajemen PT yang mampu menjadi pedoman pengembangan sistem manajemen modern pendidikan tinggi di era 4.0

KEUNGGULAN DALAM RISET DAN INOVASIDalam menjawab permasalahan bangsa dan menuju perguruan tinggi berbasis riset dunia, IPB telah menyediakan kerangka strategis riset yang berorientasi untuk: (1) Memberikan arahan bagi berbagai opsi kebijakan, (2) mengembangkan program-program riset yang realistis, inspiratif dan inovatif agar mampu memobilisasi pihak terkait, dan (3) Menjamin IPB dengan kompetensi yang dimilikinya sebagai trend-setter di bidang pertanian, lingkungan, biosains, dan bioenergi serta penanggulangan kemiskinan. Sejalan dengan berkembangnya program-program studi dan semakin bertambahnya jumlah peneliti yang memiliki reputasi nasional dan internasioal, IPB telah mengembangkan 21 pusat riset. IPB selama 11 tahun berturut-turut (2008-2018) menghasilkan 461 karya inovasi yang mendominasi 1105 karya nasional paling prospektif di Indonesia berdasarkan penilaian Business Innovation Center dengan dukungan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi RI.

KERJASAMA INTERNASIONALIPB bekerjasama dengan lebih dari 200 perguruan tinggi dan lembaga mitra luar negeri menyelenggarakan berbagai program internasional, seperti penelitian bersama, gelar bersama, gelar ganda, program summer course, pertukaran dosen dan mahasiswa, magang, KKN internasional serta transfer kredit.

FASILITASIPB memiliki 5 kampus : Dramaga, Baranangsiang, Taman Kencana, Gunung Gede, Cilibende. Kampus IPB dilengkapi dengan fasilitas ruang kuliah yang nyaman, perpustakaan modern, fasilitas teknologi yang maju, laboratorium bahasa, pusat olah raga, laboratorium terpadu, asrama mahasiswa, student center, university farm, teaching farm, teaching industry, stasiun penelitian, pusat penelitian, dan rumah sakit hewan pendidikan, dan hutan pendidikan.

JALUR SELEKSI MASUKPenerimaan mahasiswa baru Program S1 IPB dilaksanakan melalui lima jalur masuk, yaitu: Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), Mandiri yang meliputi: Ujian Tes Mandiri - Berbasis Komputer (UTM-BK), Prestasi Internasi0nal dan Nasional (PIN), Jalur Ketua Osis, Beasiswa Utusan Daerah (BUD), Kelas Internasional.

MEMBANGUN MASA DEPAN BERSAMA IPB UNIVERSITY

Inspiring Innovation with Integrityin Agriculture, Ocean and Biosciences for a Sustainable World

FAKULTAS PERTANIAN

FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN

AGRONOMI DAN HORTIKULTURAMengembangkan ilmu dan teknologi produksi sumberdaya nabati dan pengelolaan lingkungan secara berkelanjutan. Prodi ini telah mengembangkan teknologi budidaya tanaman dan menghasilkan berbagai benih unggul tanaman pangan dan hortikultura (padi, jagung, cabai, kentang, pepaya, kedelai, kacang tanah) dan berbagai tanaman perkebunan lainnya. Lulusan prodi ini banyak bekerja di perkebunan negara, perusahaan hortikultura, industri benih, industri proses produk-produk pertanian, perusahan swasta, peneliti, dosen, lembaga pemerintah, lembaga keuangan, konsultan, dan wirausahawan.

PROTEKSI TANAMANMengembangkan entomologi pertanian, fitopatologi, rodentologi, dan IPTEKS proteksi tanaman untuk pertanian berkelanjutan. Membangun kompetensi dalam penerapan konsep pengendalian hama terpadu dan bioteknologi dalam bidang hama dan penyakit tumbuhan, serta pengelolaan biodiversitas/ keanekaragaman hayati. Lulusan prodi ini banyak berkecimpung di dunia kerja sebagai ahli di perusahaan agribisnis, perusahaan agrokimia/pestisida, perusahaan pengendalian hama (pest control), wirausaha bidang agribisnis dan agrokimia, konsultan perlindungan tanaman, dosen dan peneliti, LSM bidang lingkungan hidup, pegawai negeri dalam lingkup pertanian (kementerian pertanian, lingkungan hidup, kehutanan dll).

ARSITEKTUR LANSKAPMengembangkan ilmu perencanaan, disain, pembangunan, dan pengelolaan lanskap dalam menciptakan karya arsitektur lanskap, serta mengembangkan kemampuan lulusan dalam mengembangkan kompetensi arsitek lanskap yang profesional dan mandiri. Lulusan prodi ini banyak berkecimpung di dunia kerja sebagai tenaga ahli di lembaga/perusahaan swasta, kontraktor dan konsultan arsitektur lanskap, wirausaha di bidang arsitektur lanskap, perusahaan properti, resort pemukiman/ apartemen, resort olahraga dan padang golf, Bappeda, kementerian/dinas pekerjaan umum, dinas lingkungan hidup, dinas pertamanan/tata kota, lembaga-lembaga penelitian, dan perguruan tinggi.

KEDOKTERAN HEWANMengembangkan pengetahuan bidang kedokteran hewan dan biomedis yang mendorong terselenggaranya pembangunan peternakan berkelanjutan melalui pendekatan kesehatan hewan, manusia, dan lingkungan. Pendidikan Kedokteran Hewan di IPB terdiri dari dua tahap, yaitu tahap Pendidikan Sarjana Kedokteran Hewan (SKH) yang merupakan program S-1, dan tahap Pendidikan Profesi Dokter Hewan (PPDH). Lulusan sarjana kedokteran hewan dan dokter hewan banyak bekerja sebagai tenaga ahli atau dokter hewan pada berbagai instansi, pengajar, praktik mandiri, konsultan di berbagai instansi pemerintah dan swasta yang bergerak di sektor produksi peternakan, kesehatan dan pengolahan hasil peternakan, perusahaan makanan dan minuman, industri obat-obatan, wirausaha bidang agribisnis bidang kesehatan dan peternakan yang terkait dengan industri pengolahan hasil produksi berbagai komoditi ternak, kepolisian, lembaga swadaya masyarakat (LSM) terkait bidang keprofesian dan pemberdayaan masyarakat.

MANAJEMEN SUMBERDAYA LAHANMengembangkan ilmu dan teknologi tanah/lahan dari segi biofisik dan tata ruang yang meliputi pencirian, penggolongan, inventarisasi, proses perencanaan, pemanfaatan dan pengelolaan tanah dan lahan secara berkelanjutan. Lulusan prodi ini banyak terserap sebagai tenaga ahli di bidang pertanian, perkebunan, pertambangan, lingkungan hidup, perencanaan, lembaga keuangan/ bank, industri agrokimia, serta jasa konsultasi. Tidak sedikit lulusan yang bekerja di kementerian pertanian, Bappenas, KLH, Bappeda, BPN, lembaga penelitian, dosen, dan badan-badan pemerintahan lainnya, serta mengembangkan bidang kewirausahaan mandiri.

FAKULTAS PERIKANAN DAN ILMU KELAUTAN

TEKNOLOGI DAN MANAJEMEN PERIKANAN TANGKAPMengembangkan ilmu dan teknologi perikanan tangkap yang ramah lingkungan dan berkelanjutan yang meliputi alat tangkap, teknologi eksplorasi sumberdaya perikanan, kapal dan transportasi perikanan, sistem dan kebijakan perikanan tangkap, manajemen perikanan tangkap dan manajemen pelabuhan perikanan. Lulusan prodi ini banyak berkecimpung sebagai perencana maupun pengelola pembangunan perikanan di instansi pemerintah seperti Kementerian Kelautan dan Perikanan, Dinas Perikanan dan Kelautan serta instansi pemerintah lainnya, manager pada industri atau perusahaan perikanan, konsultan perikanan, lembaga keuangan, dan wirausaha.

ILMU DAN TEKNOLOGI KELAUTANMengembangkan ilmu dan teknologi kelautan untuk memahami karakter fenomena, proses (fisika, kimia, biologi dan geologi laut) dengan memanfaatkan penginderaan jauh dan akustik kelautan untuk eksplorasi sumberdaya dan lingkungan laut, serta penerapan ilmu dan teknologi kelautan dalam melakukan kajian interaksi sifat-proses-kimia organisme laut. Lulusan prodi ini terserap sebagai tenaga ahli di berbagai perusahaan swasta/negara, konsultan, wirausaha (eksplorasi, surveyor perikanan) pemetaan permodelan kelautan, dosen, dan peneliti pada lembaga-lembaga riset.

TEKNOLOGI HASIL PERAIRANMengembangkan ilmu dan teknologi sumber hayati perairan untuk menghasil- kan produk primer dengan menerapkan teknologi tepat guna dan teknologi mutakhir yang ramah lingkungan dalam pengolahan biodiversitas perairan untuk memenuhi tuntutan global. Kewirausahaan (entrepreneurship) menjadi ujung tombak komersialisasi produk-produk unggulan seperti karagenan (hasil olahan rumput laut), chitosan dan turunannya. Lulusan prodi ini terserap sebagai tenaga ahli di Kementerian Kelautan & Perikanan, industri pengolahan hasil perikanan, lembaga penelitian, lembaga keuangan, perguruan tinggi, LSM, dan wirausaha.

MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRANMengembangkan ilmu pengelolaan sumberdaya perairan (tawar, payau dan laut) yang berkaitan dengan kelestarian, konservasi ekosistem perairan dan perikanan berkelanjutan. Mengembangkan kompetensi dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi pengelolaan sumberdaya dan lingkungan perairan, konservasi sumberdaya dan kawasan perairan dan pengelolaan sumberdaya perikanan. Lulusan prodi ini banyak berkiprah sebagai tenaga ahli/peneliti pada lembaga-lembaga penelitian seperti LIPI, BPPT, perguruan tinggi, dan kementerian (Kementerian Kelautan & Perikanan, Kementerian Energi Sumberdaya Mineral), praktisi di bidang Health & Safety Environment (HSE), dan wirausahawan.

TEKNOLOGI DAN MANAJEMEN PERIKANAN BUDIDAYAMengembangkan ilmu, teknologi dan manajemen perikanan budidaya untuk kawasan tropika yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan, mengaplikasikan ilmu pengetahuan dan teknologi serta manajemen perikanan budidaya untuk penyediaan pangan dunia, dan kesejahteraan manusia. Lulusan prodi ini terserap sebagai tenaga ahli di industri akuakultur seperti industri budidaya udang dan ikan, baik di tingkat pembenihan maupun pembesaran, industri pakan, industri obat-obatan, dan industri peralatan laboratorium dan budidaya, instansi pemerintah, lembaga penelitian dan pendidikan, konsultan perbankan dan wirausaha, peneliti, supervisor, manager, instruktur, analis, penyuluh, produsen dan formulator pakan, serta quality control operasional kegiatan budidaya.

FAKULTAS PETERNAKAN

FAKULTAS KEHUTANAN DAN LINGKUNGAN

TEKNOLOGI PRODUKSI TERNAKMengembangkan ilmu, teknologi dan pengelolaan produksi, mencakup penanganan dan pengolahan hasil ternak dan limbah peternakan untuk menghasilkan produk primer. Lulusan prodi ini memiliki kemampuan merencanakan, melaksanakan dan mengembangkan usaha peternakan, menguasai teknologi produksi serta menangani dan mengolah hasil ternak. Lulusan prodi ini banyak berkiprah sebagai pengusaha di bidang peternakan (peternak, supplier sarana produksi peternakan, pengolah hasil ternak), tenaga ahli di Kementerian Pertanian, Kementerian Koperasi dan UKM, LIPI, industri pengolahan hasil ternak (pangan), industri pengolahan hasil ternak (kulit, bulu, dan pupuk), perusahaan obat-obatan ternak/hewan, dosen/ peneliti, lembaga keuangan, penyuluh, dan penangkaran hewan.

NUTRISI DAN TEKNOLOGI PAKANMengembangkan pengetahuan prinsip-prinsip ilmu nutrisi dan teknologi pakan serta penerapan dan pemecahan masalah teknologi produksi; pemberian pakan dalam industri peternakan secara efisien, aman serta ramah lingkungan. Mengembangkan kemampuan berkomunikasi, berfikir, kreatif, inovatif, responsif, dan analitis dalam menjalankan pekerjaan secara mandiri atau tim dengan penuh tanggungjawab dan mampu belajar sepanjang hayat, serta mampu memimpin dan beradaptasi dalam berbagai lingkungan dengan secara profesional. Lulusan prodi ini banyak berkiprah sebagai pengusaha pakan ternak dan sebagai peternak, supplier pakan dan bahan pakan, dan pengolah hasil ternak, peneliti di berbagai instansi terkait (Kementerian Pertanian, Kementerian Koperasi dan UKM, LIPI), tenaga ahli di industri pakan (nutrisionis), perusahaan obat-obatan ternak/hewan, dosen, lembaga keuangan, konsultan, dan penyuluh).

TEKNOLOGI HASIL TERNAKProgram Studi Teknologi Hasil Ternak mengasuh kelimuan di bidang teknik pengolahan dan rekayasa produk hewan (makanan : daging , susu telur & madu), pengolahan hasil ikutan (wol, kulit, tulang, dll.), sifat fungsional dari produk hewani & pengelolaan limbah. Lulusan Program Studi Teknologi Hasil Ternak memiliki keahlian dalam ilmu teknologi hasil ternak, mulai dari cara memanen, mempertahankan mutu dan keamanan pangan, serta pengolahannya. Lulusan Program Studi Teknologi Hasil Ternak dapat bekerja pada bidang : wirausaha pada bidang pengolahan pangan hasil ternak, industri peternakan, Technical Support (TS) pada industri peternakan, Technical Service Representative (TSR) pada industri peternakan, Research and Development (RND) pada industri Peternakan, Feed Formulator Staff pada industri peternakan, Breeding Supervisor pada industri peternakan, Public Relationship (CSR), Produk Pengolahan Hasil Ternak (Perusahaan swasta), Peneliti Produk Peternakan (BPPT, Dinas Peternakan, dll).

MANAJEMEN HUTANMengembangkan ilmu dan teknologi dalam pengelolaan hutan tropika yang mencakup perencanaan hutan, kebijakan dan pemanfaatan sumberdaya hutan berbasis ekosistem untuk menjamin kelestarian fungsi hutan dengan memerhatikan faktor ekologi, sosial dan ekonomi. Lulusan prodi ini dapat berkiprah sebagai tenaga ahli di Kementerian Kehutanan, Kementerian Negara Lingkungan Hidup, Kementerian Negara Riset dan Teknologi, berbagai lembaga pendidikan nasional maupun internasional, berbagai lembaga penelitian (LIPI), Perhutani, INHUTANI, BUMN, BUMS, LSM Nasional (KEHATI, TELAPAK, WALHI), LSM Internasional, (WWF, IUCN, RARE, CI, Tropenbos), Lembaga Internasional (CIFOR, ICRAF, ITTO), serta perusahaan swasta (perbankan, konsultan, dll).

FAKULTAS TEKNOLOGI PERTANIAN

SILVIKULTURMengembangkan ilmu dan teknologi silvikultur yang diperlukan untuk mengelola hutan alam serta membangun dan mengembangkan hutan tanaman, termasuk merehabilitasi lahan bekas tambang serta pengendalian kebakaran hutan dan lahan guna mendukung pembangunan berkelanjutan berwawasan lingkungan. Lulusan prodi ini terserap sebagai tenaga ahli di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Pertanian, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral, LIPI, Lembaga regional dan internasional (CIFOR, ICRAF, BIOTROP), Perhutani, perusahaan pertambangan, perusahaan perkayuan, pulp and paper, wiraswasta, dosen, peneliti, konsultan, LSM kehutanan dan lingkungan, serta pemerintah kabupaten/kota.

KONSERVASI SUMBERDAYA HUTAN DAN EKOWISATAMengembangkan ilmu dan teknologi dalam konservasi sumberdaya hutan yang meliputi perlindungan sistem penyangga kehidupan, pengawetan dan pemanfaatan kehidupan liar dan ekosistemnya. Lulusan prodi ini memiliki kemampuan dalam pengelolaan kawasan konservasi, penangkaran satwa liar, interpretasi dan desain ekowisata, konservasi tumbuhan dan satwa liar menjadi trend setter dalam pengembangan kebijakan konservasi hutan, penentu kuota perdagangan satwa dan tumbuhan, pengembangan ekowisata, hutan kota, dan pendidikan konservasi. Lulusan prodi ini banyak terserap sebagai tenaga ahli di Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi, LIPI, Perhutani, Inhutani, BUMN, BUMS, LSM Nasional dan Internasional WWF, IUCN, RARE, Tropenbos), Lembaga Internasional (CIFOR, ICRAF, ITTO). Taman Nasional, BKSDA, Kebun Raya, Kebun Binatang, Bank dan Konsultan.

TEKNOLOGI HASIL HUTANMengembangkan ilmu dan teknologi pemanfaatan hasil hutan untuk menghasilkan produk industri hasil hutan primer. Merupakan prodi yang pertama menyelenggarakan pendidikan di bidang teknologi pemanfaatan dan pengolahan hasil hutan di Indonesia. Prodi ini telah menjadi trend setter dalam penyelenggaraan dan pengembangan pendidikan di bidang teknologi hasil hutan. Lulusan prodi ini banyak berkiprah sebagai pengusaha maupun tenaga ahli di berbagai instansi pemerintah (Kementerian Kehutanan, Kementerian Pertanian, Kementerian Perindustrian, Bappenas, BKPM dan Pemda), swasta industri perkayuan, pulp kertas, furniture, konstruksi dan desain interior, kerajinan dan souvenir, parfum, farmasi, HPH dan HPHTI), BUMN (Perhutani dan Inhutani) dan berbagai perusahaan baik dalam dan luar negeri.

TEKNOLOGI PANGANMengembangkan ilmu dan teknologi pangan, meliputi kimia, mikrobiologi, rekayasa proses, analisis, mutu dan keamanan pangan. Prodi ini memiliki jaringan yang sangat kuat dengan instansi yang terkait dengan pangan. Pengalaman mutual partnership dengan industri pangan dalam kegiatan riset dan pengembangan produk, jasa konsultasi dan analisis, bahkan pemberian hibah untuk mahasiswa. Lulusan prodi ini banyak berkecimpung di dunia kerja sebagai tenaga ahli di berbagai industri pangan di bagian produksi, riset dan pengembangan produk, dan pemasaran industri pengolahan pangan dan ingredient pangan, industri peralatan pangan, industri pengemasan pangan, pusat pelayanan informasi bidang pangan, distributor pangan, lembaga pendidikan, industri jasa boga, konsultan, pemberdayaan masyarakat, instansi pemerintahan wirausaha sektor pangan.

TEKNIK PERTANIAN DAN BIOSISTEMMengembangkan ilmu keteknikan dan penerapannya untuk pengembangan model, mesin, dan proses yang berkaitan dengan sistem biologik yang berkelanjutan dalam bidang pertanian dan pangan. Merupakan pelopor pendidikan tinggi di bidang teknik pertanian Indonesia yang memiliki 7 bidang keahlian teknologi yaitu: Teknik Mesin Budidaya Pertanian, Teknik Tanah dan Air, Sistem dan Manajemen Mekanisasi Pertanian, Teknik Pengelolaan Pangan dan Hasil Pertanian, Energi dan Elektrifikasi Pertanian, Lingkungan dan Bangunan Pertanian, Ergonomika dan Elektronika Pertanian. Lulusan prodi ini banyak berkiprah sebagai tenaga ahli industri peralatan, industri pengolahan hasil pertanian, perusahaan perkebunan, lembaga keuangan, bidang media, lembaga pendidikan, lembaga pemerintahan, lembaga penelitian.

METEOROLOGI TERAPANMempelajari ilmu atmosfer dan hidrosfer yang terkait dengan gejala alam, cuaca, iklim dan daur hidrologi serta terapannya untuk perencanaan pembangunan serta pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan. Prodi ini memberikan peluang lapangan kerja yang luas bagi lulusannya. Prospek pekerjaan terbuka pada berbagai institusi dan lembaga, diantaranya Universitas, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Lembaga Penerbangan Antariksa Nasional (LAPAN), Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Dewan Nasional Perubahan Iklim (DNPI), Kementerian (Pertanian, Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Pekerjaan Umum), BUMN, LSM (CIFOR, ICRAF, WWF, Wetland), Swasta (perkebunan, agroindustri, asuransi risiko iklim) dan wiraswasta.

BIOLOGIMengembangkan ilmu dasar dan teknologi dalam bidang Biologi yang mendasari pengelolaan dan pengembangan biodiversitas dan lingkungan. Unggul di tingkat nasional dan internasional dalam biosains dengan kajian biodiversitas bakteri, cendawan, tumbuhan, dan hewan, menggunakan pendekatan molekular, seluler, taksonomi, fisiologi, genetika, dan ekologi. Unggul dalam bioteknologi yang menekankan pada isolasi gen serta pemanfaatannya dalam berbagai bidang. Lulusan prodi Biologi banyak diserap sebagai tenaga ahli di perusahaan BUMN dan swasta di bidang bioteknologi, pertanian, kesehatan, makanan; serta peneliti di bidang lingkungan, bioteknologi, pertanian, analis di rumah sakit, laboratorium klinik; konsultan biologi, dosen, dan wirausahawan.

STATISTIKA DAN SAINS DATAMengembangkan ilmu statistika dalam pengumpulan/pembangkitan, pengelolaan dan penyajian data untuk analisis kuantitatif dan kualitatif dalam menarik kesimpulan secara sah. Prodi ini telah menghasilkan lulusan yang diakui secara nasional dan internasional, dan telah dipercaya oleh berbagai perusahaan dan instansi pemerintah sebagai pusat pengembangan statistika dan menghasilkan tenaga berkemampuan statistika handal. Alumni program studi ini banyak berkiprah di berbagai bidang terapan statistika baik instansi pemerintah, lembaga internasional, maupun perusahaan swasta, sebagai tenaga ahli analisis data. Bidang-bidang terapan tersebut antara lain: perbankan, pemasaran, telekomunikasi, manajemen dan bisnis, pertanian, lingkungan, psikologi, riset politik/opini publik (quick count), riset dan perencanaan media, riset pemasaran, manajemen data, dan pendidikan. Sampai saat ini kecenderungan permintaan pasar akan sarjana statistika sangat tinggi dan terus meningkat.

FAKULTAS MATEMATIKA DAN IPA

Lorem ip

TEKNOLOGI INDUSTRI PERTANIANMengembangkan ilmu dan teknologi dalam bidang agroindustri yang mencakup teknik dan sistem industri, teknologi proses dan bioproses (yang mengarah ke non pangan), serta teknik dan manajemen lingkungan industri. Prodi ini memiliki keunggulan dalam mengintegrasikan ilmu teknik dan sistem industri dengan teknologi proses, dan lingkungan, komitmen terhadap peningkatan kualitas pendidikan. Lulusan prodi ini diserap sebagai tenaga ahli pada industri/perusahaan, baik nasional maupun multinasional, entrepreneur, lembaga penelitian dan pengembangan, universitas, perbankan dan lembaga keuangan, lembaga pemerintah.

TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGANMengembangkan dan menerapkan ilmu teknik untuk perencanaan dan pengelolaan sumberdaya air, infrastruktur dan bangunan, serta penanganan polusi dan sanitasi lingkungan. Mengintegrasikan teknik sipil dan teknik lingkungan untuk mengoptimalkan pendayagunaan sumberdaya alam bagi kesejahteraan manusia dengan penekanan pada pembangunan infrastruktur dan lingkungan binaan yang berkelanjutan serta berorientasi proteksi lingkungan. Lulusan prodi ini diserap sebagai tenaga ahli di perusahaan konstruksi, penyedia air bersih dan pengelolaan sanitasi, lembaga konsultan, lembaga pendidikan, lembaga penelitian dan pengembangan, lembaga/badan/departemen/pemerintahan dan wirausaha.

KIMIA Prodi Kimia membentuk lulusan agar mampu menerapkan, menguasai, dan mengembangkan ilmu pengetahuan dalam bidang kimia, untuk menentukan karakteristik suatu bahan, serta memi- sahkan dan mentransformasikan bahan, sehingga memiliki nilai tambah. Lulusan Prodi S-1 Kimia banyak diserap sebagai tenaga ahli dalam industri kimia, pangan, dan farmasi, meliputi market analyst, product manager, brand developer, research and development, dan quality control. Lulusan Prodi Kimia juga akan mampu melanjutkan studi ke jenjang pascasarjana, bekerja sebagai ilmuwan di pemerintahan atau industri, guru, dan mampu berinovasi mengembangkan wirausaha.

MATEMATIKALulusan Prodi Matematika IPB dibekali landasan yang kuat untuk bisa bekerja di berbagai bidang terutama sebagai: aktuaris (salah satu dari 5 profesi dengan gaji terbesar), analis sektor keuangan (misalnya bank dan pasar modal), peneliti di industri atau lembaga survei, pengajar (guru dan dosen) dan wiraswasta. Departemen Matematika IPB telah bekerjasama dengan Persatuan Aktuaris Indonesia dalam hal penyetaraan mata kuliah yang diakui untuk menjadi seorang ajun aktuaris.

BIOKIMIAIPB merupakan perintis program pendidikan tinggi ilmu biokimia di Indonesia. Menghasilkan lulusan yang mampu menghubungkan dan mendemonstrasikan konsep atau metode dalam memecahkan masalah di bidang pertanian, bioindustri, kesehatan dan lingkungan. Lulusan prodi ini diserap sebagai tenaga ahli di berbagai perusahaan yang menggunakan proses biokimia atau sistem hayati dalam produksi bahan baku yang bersumber dari alam, perusahaan dan agri- bisnis berbasis biofarmaka, lembaga pemerintah (BPOM), lembaga-lembaga penelitian (Balitro, LIPI) dan lembaga pendidikan (jenjang perguruan tinggi dan menengah atas).

FISIKAMengembangkan ilmu fisika teori dan terapan, terutama yang terkait dengan ilmu hayati (biofisika). Mengkaji aspek keilmuan dan mendukung penelitian yang terkait dengan pengem- bangan teknologi dalam bidang biomaterial, sensor dan instrumentasi, robotika, energi terbarukan, bionano-komposit, fisika medik, biomembran, dan fisika pangan. Kerjasama yang dilakukan antara lain dengan BATAN, LIPI, LAPAN, PPIPTEK, dan BPPT. Lulusan dari prodi fisika banyak bekerja sebagai peneliti, dosen, guru, maupun professional di berbagai bidang industri seperti teknologi informasi, semikonduktor, serta manufaktur.

ILMU KOMPUTERMengembangkan ilmu komputer dan aplikasinya dalam bidang teknologi infor- masi dan komunikasi (ICT) serta mengembangkan solusi-solusi komputasional pada berbagai bidang. Lulusan prodi ini banyak diserap sebagai peneliti, pengajar, dan tenaga profesional bidang teknologi informasi (TI) (analis sistem, knowledge engineer, software developer, konsultan TI, web developer, analis database, dan network enginer) serta wirausaha di bidang TI.

AKTUARIAMengembangkan dan menyebarluaskan ilmu aktuaria dalam rangka menciptakan sarjana yang mampu mengambil keputusan yang tepat berdasarkan analisis risiko pada pertanian, kelautan, bioindustri, asuransi, keuangan, dan berbagai aktivitas industri lainnya. Memiliki kurikulum yang selaras dengan kurikulum ujian aktuaris profesional Persatuan Aktuaris Indonesia (PAI) dan kurikulum Departemen of Statistics and Actuarial Science, University of Waterloo, Kanada. Dengan sistem kurikulum mayor-minor IPB, mahasiswa juga dimungkinkan memiliki kompetensi tambahan yang mendukung keprofesian aktuaris, seperti statistika terapan, sistem informasi, ekonomi dan studi pembangunan, ekonomi pertanian, komunikasi, serta manajemen fungsional. Lulusan dapat meniti karir sebagai Aktuaris Penilai, Aktuaris Penentu Harga, Aktuaris Konsultan, atau Aktuaris Dana Pensiun. Di Indonesia para aktuaris umumnya bekerja di industri/lembaga asuransi jiwa, asuransi umum, asuransi sosial, reasuransi, asuransi jiwa syariah, konsultan aktuaria, dana pensiun, investasi/bursa, keuangan/perbankan, pendidikan, konsultan manajemen, Kementerian Keuangan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bank Indonesia (BI), Lembaga Penjamin Simpanan (LPS), Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS).

FAKULTAS EKONOMI DAN MANAJEMEN

EKONOMI PEMBANGUNANMengembangkan pengetahuan tentang konsep dasar ekonomi mikro-makro berikut terapannya dalam bidang keuangan-moneter-dan perbankan; perdagangan-industri dan pembangunan; serta ekonomi regional, publik dan kelembagaan. Menghasilkan lulusan yang mampu mengaplikasikan teori dan teknik analisis ekonomi dalam memahami dan menganalis fenomena dan persoalan ekonomi (mikro dan makro) dengan menggunakan berbagai pendekatan kuantitatif. Lulusan prodi ini mampu menguasai teori dan metode ilmiah dalam pemecahan masalah di bidang ekonomi dan pembangunan serta bekerjasama dengan disiplin keilmuan yang terkait. Lulusan prodi ini dapat berkiprah sebagai tenaga ahli di berbagai lembaga pemerintah seperti Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Perdagangan, Perbankan, Kementerian Keuangan, PEMDA, LIPI, perusahaan swasta.

MANAJEMENMengembangkan ilmu dan seni dalam berbagai bidang fungsional manajemen secara holistik. Lulusan prodi ini menguasai konsep keilmuan, keterampilan dan metode manajemen dalam konteks individu, kelompok, maupun organisasi berdasarkan fungsi yakni : pemasaran, keuangan, sumber daya manusia, produksi/operasi dan pengembangan organisasi strategik meIaIui sistem pembelajaran dan penelitian yang terpadu dan berkelanjutan sesuai dengan Iingkungan yang dinamis; memiliki kemampuan mengomunikasikan dan mengoordinasikan hasil dan risiko pengambilan keputusan berbasis bukti empirik dengan memanfaatkan teknologi informasi; mengambil dan melaksanakan keputusan manajerial secara profesional. Lulusan prodi ini diserap sebagai tenaga ahli dan praktisi di bidang akunting, HRD, marketing, Produksi-Operasi, peneliti di berbagai perusahaan baik swasta asing/nasional, lembaga pemerintahan, lembaga penelitian, BUMN/BUMD, Bank Umum/Swasta/Syariah/Lembaga keuangan Iainnya serta berkarir sebagai pengusaha.

AGRIBISNISMengembangkan ilmu dan wawasan agribisnis tropika maupun global yang mencakup bidang pertanian, perikanan, peternakan, dan kehutanan melalui pendekatan sistem dan kewirausahaan. Lulusan prodi ini mampu mengambil keputusan strategik dan operasional serta merekomendasikan solusi secara individu dan kelompok dalam penyelesaian masalah pada bidang agribisnis tropika dengan menggunakan teori dan konsep ekonomi, bisnis, kewirausahaan, dan metode kuantitatif-kualitatif. Lulusan prodi ini dapat menjadi wirausaha mandiri dan atau manajer profesional pada perusahaan agribisnis, manajer profesional pada lembaga pemerintah, dan lembaga keuangan bank dan non bank, serta konsultan dan pendamping bidang agribisnis.

EKONOMI SUMBERDAYA DAN LINGKUNGANMengembangkan ilmu ekonomi pertanian (pertanian, peternakan, kehutanan dan perikanan) dan ekonomi sumberdaya alam serta lingkungan hidup. Memberikan pandangan-pandangan kritis dan solusi alternatif terhadap permasalahan-permasalahan pembangunan pertanian, sumberdaya, dan lingkungan bagi terwujudnya kesejahteraan masyarakat. Prodi ini membekali lulusannya dengan kemampuan untuk menyelesaikan permasalahan berkaitan dengan ekonomi pertanian sumberdaya dan lingkungan melalui formulasi dan aplikasi keahliannya. Lulusan prodi ini dapat berkiprah sebagai peneliti, konsultan dan praktisi, ahli ekonomi pada berbagai lembaga pemerintah (ESDM, lingkungan hidup dan kehutanan, kelautan dan perikanan, lingkungan hidup, dan lain-lain) maupun lembaga non pemerintah atau perusahaan.

EKONOMI SYARIAHMengembangkan konsep dasar ekonomi syariah, baik mikroekonomi syariah maupun makroekonomi syariah dalam pemecahan masalah dan pengambilan keputusan yang berkaitan dengan pembangunan ekonomi dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan mengaplikasikan dan mengembangkan keahlian dalam penyelesaian masalah yang terkait dengan hukum ekonomi syariah; zakat, ekonomi pembangunan dan kebijakan publik syariah; moneter keuangan dan bisnis syariah; serta memiliki kemampuan analitis dan adaptasi terhadap situasi yang dihadapi. Mampu memberikan berbagai alternatif solusi dalam pengambilan keputusan dan kebijakan yang tepat berdasarkan teori ekonomi syariah. Lulusan prodi ini diserap di berbagai lembaga keuangan syariah (perbankan, asuransi, pegadaian, dll), sektor publik (pemerintah dan daerah), sektor swasta (dunia bisnis, LSM), lembaga internasional.

L

Lo

FAKULTAS EKOLOGI MANUSIA

SEKOLAH BISNIS

ILMU KELUARGA DAN KONSUMENMengembangkan ilmu di bidang keluarga dan konsumen untuk mewujudkan kesejahteraan keluarga dengan memfokuskan pada pengembangan kualitas anak serta pemberdayaan keluarga dan konsumen. Mengembangkan ilmu keluarga, perkembangan anak, dan ilmu konsumen khususnya yang berkaitan dengan pengelolaan sumberdaya untuk meningkatkan kesejahteraan dan kualitas sumberdaya manusia. Lulusan prodi ini berkiprah sebagai akademisi dan peneliti di bidang ilmu keluarga, perkembangan anak, dan ilmu konsumen, pendidik dan pengelola sekolah karakter, tenaga konsultan bidang keluarga, tumbuh kembang anak, dan perlindungan konsumen, staf layanan pelanggan di perusahaan atau perbankan, pelaksana CSR di perusahaan pekerja sosial, ASN di instansi terkait pemberdayaan keluarga dan perlindungan anak, serta wirausahawan.

KOMUNIKASI DAN PENGEMBANGAN MASYARAKATMengembangkan ilmu sosiologi, antropologi, psikologi, politik, kependudukan, komunikasi, ekologi manusia, pendidikan penyuluhan dan pengembangan masyarakat untuk mendorong pemberdayaan masyarakat pertanian, peternakan, kehu- tanan dan perikanan pesisir. Mencetak lulusan yang mampu mempraktikan atau meneliti dan mengembangkan ilmu-ilmu sosial yang dibutuhkan untuk pembangunan sektor pertanian, pedesaan, dan lingkungan hidup. Lulusan Prodi ini mampu merancang dan menerapkan strategi, metode dan teknik komunikasi dan pengembangan masyarakat yang partisipatif untuk mendorong pemberdayaan masyarakat secara sosial, ekonomi dan politik. Membekali lulusan dengan keahlian dalam perencanaan dan penyelenggaraan program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) baik perusahaan nasional maupun perusahaan multinasional yang bergerak di sektor pertanian, kehutanan, perkebunan, perbankan, industri, energi maupun pertambangan, jurnalis atau wartawan pada media cetak dan elektronik, pegiat dalam aksi-aksi pemberdayaan, pengembangan masyarakat dan pengentasan kemiskinan yang dilakukan oleh instansi pemerintah, lembaga donor, atau lembaga swadaya masyarakat, perencana kebijakan dan penyelenggara program-program penyuluhan pertanian, komunikasi bisnis, komunikasi massa dan komunikasi pembangunan, peneliti, dan dosen.

BISNISProgram S1 Bisnis dirancang untuk merespon tuntutan bangsa dan pasar akan wirausaha yang mampu mengelola secara profesional dan berkelanjutan kekayaan sektor pertanian, kelautan dan biosains tropika yang dimiliki Indonesia. Prodi ini menghasilkan lulusan yang mampu melihat peluang dan memiliki keberanian untuk memulai bisnis, memiliki kemampuan manajerial dalam mengelola bisnis, mampu berkomunikasi secara efektif dalam menjalankan bisnis, mampu berpikir analitis untuk mengambil keputusan bisnis dan pengembangan potensi pribadi, mampu memutuskan dan berpikir strategik serta berani mengambil risiko, memiliki kemampuan dan tanggung jawab terhadap aspek lingkungan dan etika dalam menjalankan bisnis.

GEDUNG ANDI HAKIM NASOETIONJl. Raya Dramaga Kampus IPB Dramaga Bogor 16680 - Jawa BaratTelp. 0251 - 8622642 ex. 105 - 8425635

Email : [email protected] : www. ipb.ac.id

www.admisi.ipb.ac.id

ILMU GIZIMengembangkan ilmu gizi manusia (human nutrition) dan aplikasinya di keluarga dan masyarakat (community nutrition) yang mengaitkan pertanian, pangan, gizi, kesehatan) dalam upaya meningkatkan kualitas sumberdaya manusia. Lulusan prodi ini diserap sebagai tenaga ahli di bidang perencana program pangan dan gizi di instansi pemerintah, dosen, konsultan dan penyuluh di bidang pangan, gizi dan kesehatan, ahli gizi di industri pangan dan rumah sakit, peneliti di bidang pangan, gizi dan kesehatan, industri pangan (pengembangan produk), LSM, wirausaha di bidang pangan-gizi-pertanian dan pendidikan.